Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dalam berakting, cowok berumur 13 tahun ini banyak belajar dari sang ayah. Yayu sendiri merupakan murid dari mendiang Didi Petet, sehingga ia menurunkan ilmu yang dimilikinya kepada sang anak.
"Yang diajarin sama bapakku itu, ini kata-kata dari almarhum Didi Petet, 'akting itu bukan saya bisa atau saya tahu, tapi bagaimana saya melakukannya'," ujar Fatih Unru saat ditemui di CGV Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat (14/6).
"Jadi, kalau kita dikasih arahan sama sutradara itu 'oh iya, oh gitu', enggak gitu. Lakuin dulu baru bisa, enggak cuma diiyain doang, kalau dilakukin salah terus itu sama saja," lanjutnya.
Tak hanya itu, pemeran film 'DoReMi & You' ini diajarkan oleh ayahnya agar selalu bisa menampilkan penampilan yang terbaik ketika berakting dan harus profesional.
ADVERTISEMENT
"Satu lagi yang bapakku suka bilang, 'gila-gilaan'. Karena aku, bapakku, satu keluarga pemalu, jadi gila-gilaan itu keyword buat ngeaktifin mental. Aku orangnya pemalu banget, enggak bisa ngebuka percakapan," ucap Fatih.
Cara pemilik nama Andi Bumi Fatih Unru ini menghilangkan sifat pemalunya saat akting, yakni dengan menurunkan ego dirinya sendiri. Yayu pun mengatakan kepadanya bahwa ketika akting, ia harus sadar dengan apa yang terjadi di sekitar.
"Jadi, kita enggak mematikan diri kita, Fatih yang pemalu. Cuma, kita jadi Fatih, di atasnya kita kontrol yang kita sadar, makanya aku sekarang bisa ngomong kayak gini," tutur Fatih.
Lantas, apakah Yayu keras dalam hal mengajarkan akting kepada Fatih?
"Oh tidak, karena kalau akting itu enggak diajarin, tapi akting tuh kayak dibiarin, kita punya versi sendiri, kita dikasih guide, tapi enggak difokusin harus gini atau enggak," pungkas Fatih Unru .
ADVERTISEMENT