Gusur Adhikarya, Penulis Lupus dan Saras 008, Meninggal Dunia

19 Juni 2021 14:26 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gusur Adhikarya. Foto: Facebook
zoom-in-whitePerbesar
Gusur Adhikarya. Foto: Facebook
ADVERTISEMENT
Kabar duka datang dari dunia hiburan. Penulis cerita Lupus dan Saras 008, Gusur Adhikarya, baru saja meninggal dunia.
ADVERTISEMENT
Informasi ini pertama kali diketahui dari unggahan Instagram sahabatnya yang juga merupakan penulis, Hilman Hariwijaya. Ia mengatakan bahwa Gusur meninggal pada 18 Juni kemarin.
"Innalillaahi wa inna ilayhi rooji'uun.. sahabat kita Gusur Adhikarya meninggal hari Jumat 18 Juni 2021, Sabtu ini mau dimakamin jam 10 pagi. Mohon doanya ya… Mohon maaf atas kesalahan almarhum…," tulisnya di kolom keterangan Instagram.
Informasi serupa diungkap oleh penulis Gol A Gong di Instagramnya. Ia menyebut bahwa Gusur meninggal diduga karena penyakit COVID-19.
"Gusur Adhikarya wafat. Diawali sakit, diduga oleh dokter terkena Covid-19," tulisnya di Instagram.
Saat ini, jenazah Gusur telah dimakamkan di TPU Selapajang, Tangerang. Ia dimakamkan pagi ini sekitar pukul 10.00 WIB.
Semasa hidupnya, Gusur Adhikarya dikenal sebagai penulis Lupus serta satu buku spin-off bertajuk Lulu. Lupus pun sangat terkenal sebagai tokoh fiksi ikonik di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Selain Lupus dan Lulu, Gusur juga menulis untuk Saras 008. Ya, itu adalah sinetron yang sempat populer di era 2000-an.