Jadi Korban KDRT, Miki Soesanti Bakal Ceraikan Kakak Chelsea Olivia

21 Februari 2020 19:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kakak Chelsea Olivia, Christian Hansen Wijaya. Foto: Instagram/@hansen.christ
zoom-in-whitePerbesar
Kakak Chelsea Olivia, Christian Hansen Wijaya. Foto: Instagram/@hansen.christ
ADVERTISEMENT
Christian Hansen Wijaya, kakak Chelsea Olivia, dilaporkan ke polisi atas tuduhan melakukan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap sang istri, Miki Soesanti. Laporan tersebut sudah dimasukan ke Polda Metro Jaya, sejak 8 Februari lalu.
ADVERTISEMENT
Saat ini, Christian Hansen Wijaya memang tak lagi tinggal bersama Miki Soesanti. Sebab, ia telah menikah lagi pada September 2019 dan menetap bersama istri barunya.
Miki tampaknya juga sudah enggan bersama dengan Hansen. Ibunda Miki, Pamela Soesanti, mengaku bahwa buah hatinya bakalan segera mengurus perceraian.
Christian Hansen Wijaya (kanan) Kakak Chelsea Olivia. Foto: Instaram / @chelseaoliviaa
“Pasti itu (mau bercerai). Makanya saya mau biar cepat selesai (proses hukumnya),” ungkapnya ketika dihubungi kumparan melalui sambungan telepon, Jumat (21/2).
Perlakuan kasar Hansen memperkuat tekad Miki untuk berpisah. Apalagi, saat ini Hansen juga sudah menikah dengan perempuan lain.
“Jadi gini dia (Hansen) bilang mau nikah yaudah dipersilakan. Miki pikir karena sudah nikah lagi dia enggak bakal digebukin lagi, ternyata makin parah,” kata Pamela.
Laporan polisi terkait kasus dugaan KDRT yang dilakukan Christian Hansen Wijaya, kakak Chelsea Olivia. Foto: Dok. Ori Rahman
“Hansen bilang, ‘Gue mau nikah lagi, tapi enggak ada urusan lagi sama Miki, urusannya sama anaknya aja’,” tambahnya.
ADVERTISEMENT
Menurut Pamela, usai kejadian KDRT tersebut, dia sempat bertemu dengan Hansen. Namun, tak ada rasa penyesalan dan permohonan maaf yang diucapkan Hansen kala itu. Hansen justru mengaku masih mencintai Miki.
“Dia bilang katanya masih cinta sama Miki. Saya gebrak mejanya ini buktinya kalau cinta enggak mungkin begini,” tuturnya.
Kakak Chelsea Olivia, Christian Hansen Wijaya (tengah). Foto: Instagram/@chelseaoliviaa
Pamela mengaku, kekerasan yang dilakukan kakak Chelsea Olivia itu sebenarnya tak hanya dialami Miki ketika sudah berumah tangga saja. Sejak masih berpacaran, Hansen sudah menunjukan perlakuan kasarnya pada Miki.
“Kalau di hadapan saya memang dia kasar, ngomongnya aja sudah kasar, saya kira kan ucapannya aja ya. Saya bilang, ‘Hansen mungkin mulut kamu kasar tapi awas jangan tangan kamu melayang ke tubuh Miki’. Saya udah ancam begitu saat masih pacaran sampai punya anak, saya ancam begitu,” pungkasnya.
ADVERTISEMENT