Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Kalau Bosan, Lagu Baru Lyodra yang Membahas Tentang Fenomena Ghosting
17 Juli 2021 17:21 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
ADVERTISEMENT
Penyanyi jebolan Indonesian Idol, Lyodra Ginting, merilis single baru yang bertajuk Kalau Bosan. Lagu terasa sangat relate dengan para remaja, karena mengusung tema yang sedang ramai menjadi perbincangan.
ADVERTISEMENT
Ya, lagu Kalau Bosan dari Lyodra membicarakan tentang fenomena ghosting. Istilah itu biasa digunakan jika ada seseorang yang jenuh dengan pasangan dan mulai mengabaikannya.
"Kurang lebih, inti lagunya sih kayak kalau lagi pacaran terus sedang bosan, jenuh atau ingin sendiri dulu, ya dibicarakan, diobrolin, bukan malah dijadikan peluang untuk menghilang begitu aja," ungkap Lyodra dalam siaran pers yang kumparan terima, baru-baru ini.
"Karena dalam hal ini salah satu pihak jadi berasa digantung, walau memang masih sayang," sambungnya.
Agar muda dicerna, Lyodra banyak menggunakan kata-kata sehari-hari di lagu Kalau Bosan. Lagu sendiri ia ciptakan bersama Ade Govinda.
Dari segi aransemen, lagu memiliki warna musiknya pop ballad. Semua instrumen dibuat minimalis dan lebih menekankan pada kualitas suara Lyodra.
ADVERTISEMENT
Lagu Kalau Bosan pun dirilis berbarengan dengan album perdana Lyodra. Album self-titled itu dirilis di bawah naungan Universal Music Indonesia.
Album perdana Lyodra sudah bisa didengarkan di berbagai layanan streaming musik digital, seperti Spotify, JOOX, dan Apple Music.