Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Awalnya, mereka berbahagia karena akan segera dikaruniai anak. Namun sayangnya, Mayang harus merelakan anak pertamanya meninggal dunia ketika proses melahirkan.
Bukan hal yang mudah untuk Prisia Nasution memerankan karakter ibu yang kehilangan anak pertamanya. Apalagi, Mayang beranggapan jika anaknya tersebut masih hidup, sehingga menyebabkan halusinasi yang tinggi.
"Ada satu scene di CCTV itu buat gue nguras emosi banget. Mayangnya nemu satu clue pada akhirnya, dia keliling rumah sakit dengan perut berdarah karena jahitannya sobek," kata Prisia saat berkunjung ke kantor kumparan, beberapa waktu lalu.
"Ada beberapa pemain yang entar lupa, entar ingat, belum ganti angle, entar angle belum dipikirin. Setiap titik harus ngeluarin emosi terus, pada akhirnya sebal sendiri," imbuh perempuan 35 tahun ini.
ADVERTISEMENT
Winky yang berperan sebagai suami siaga juga mengalami kesulitan ketika menjalani proses syuting film 'Lorong' ini. Sebab, ia harus menampilkan dua ekspresi berbeda dalam film tersebut.
"Ada satu scene gue harus nunjukin kalau gue enggak boleh sedih. Awal boleh, sisanya harus kuat. Itu yang lebih repot ketimbang harus full sedih gitu sih. Tetap harus di atas cuma kelihatan di mata lo, kalau lo sedih," tuturnya.
Meski begitu, Winky dimudahkan karena lawan mainnya adalah Prisia. Mereka tak harus mengeluarkan energi ekstra untuk membangun chemistry sebagai pasangan suami istri.
"Di 'Lorong' 'kan banyak scene yang adegan pegangan tangan, bahkan lebih intens karena kita suami istri. Ada beberapa scene gue minta izin sama dia dan dia enggak apa-apa," ujar Winky.
ADVERTISEMENT
Film 'Lorong' bercerita tentang pasangan suami istri, Reza (Winky Wiryawan) dan Mayang (Prisia Nasution ) yang sedang menantikan anak pertama. Setelah Mayang melahirkan secara caesar, sang bayi justru dicuri oleh satu kekuatan gaib yang melebihi nalar manusia.
Film ini menawarkan satu kisah horor yang berbeda dari biasanya. Sebab, ada penggabungan unsur thriller dan drama suspend yang masih jarang disuguhkan dalam perfilman Indonesia. Film 'Lorong' akan tayang di bioskop pada 12 September mendatang.