Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Muak melihat orang-orang yang gemar melakukan hal tersebut, Eilish merilis film pendek di YouTube. Film itu bertajuk Not My Responsibility.
Di video itu, penyanyi lagu Bury A Friend tersebut mengenakan busana serba hitam. Ia juga yang membacakan narasi di film pendek tersebut.
"Apa kalian benar-benar mengenalku? Kalian semua punya opini terhadap musikku, pakaian yang kukenakan, dan tubuhku," kata Eilish di awal film.
Setelah beberapa saat, kamera fokus pada pakaian yang pelantun Bad Guy itu kenakan.
"Beberapa orang membenci pakaianku, beberapa lainnya memuji. Beberapa menggunakannya untuk merundung orang lain, ada juga yang memakainya untuk merundungku. Tapi aku percaya, kamu selalu memperhatikan," tuturnya.
Ia menuturkan, ogah ambil pusing mengenai komentar orang lain. Menurutnya, hal itu akan menghambat kreativitas diri.
ADVERTISEMENT
"Aku tahu kalian memperhatikanku, baik karena suka atau tidak. Yang jelas, jika aku peduli pada perkataan kalian, aku takkan bisa bergerak," kata Eilish.
Cewek 18 tahun itu sadar, beberapa orang akan merasa gusar setelah menonton film pendek buatannya. Namun, Eilish agaknya tidak mau mempedulikan itu semua.
"Apakah nilaiku berdasarkan perspektifmu? Apakah opinimu bukan tanggung jawabku?" ujar Eilish di akhir video sebelum akhirnya keluar dari air dengan tubuh berbalur tinta hitam.
Ini bukan kali pertama Billie Eilish menyinggung orang-orang yang gemar melakukan body shaming. Pada April lalu, ia menghardik netizen yang mengkritik dirinya saat mengunggah foto seksi di Instagram.
ADVERTISEMENT
"Parahnya, komentar negatif itu trending. Ada komentar, ‘Aku tidak suka Billie Eilish lagi, karena setelah berusia 18 tahun, ia akan jadi wanita murahan'. Ayolah, aku benar-benar tidak bisa menang melawan mereka," ungkap Eilish, seperti dikutip Dazed.