Main di Film Pintu Surga Terakhir, Indro Warkop Tetap Selipkan Unsur Komedi

27 Oktober 2021 21:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Roger Danuarta, Indro Warkop, dan Cut Meyriska, Media Gathering Film Pintu Surga Terakhir, Warung Buncit, Jakarta Selatan, Rabu (27/10). Foto: Giovanni/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Roger Danuarta, Indro Warkop, dan Cut Meyriska, Media Gathering Film Pintu Surga Terakhir, Warung Buncit, Jakarta Selatan, Rabu (27/10). Foto: Giovanni/kumparan
ADVERTISEMENT
Indro Warkop baru saja terlibat dalam penggarapan film berjudul Pintu Surga Terakhir. Film tersebut punya genre yang berbeda dengan beberapa film yang pernah Indro mainkan sebelumnya.
ADVERTISEMENT
Namun, bermain di film drama bukan menjadi kesulitan bagi Indro. Sebab, ketika bermain di film bergenre komedi, Indro juga berusaha bermain mengikuti skenario yang diberikan.
“Pertama mungkin ketika masuk di film saya sebagai aktor, film komedi dimainkan oleh aktor, disiplinnya adalah skenario, nyaris gak ada kesulitan toh saya juga jadi aktor,” ucap Indro Warkop, ditemui di kawasan Warung Buncit, Jakarta Selatan, Rabu (27/10).
Roger Danuarta, Indro Warkop, dan Cut Meyriska, Media Gathering Film Pintu Surga Terakhir, Warung Buncit, Jakarta Selatan, Rabu (27/10). Foto: Giovanni/kumparan
Meski bergenre drama, Indro rupanya juga berusaha menyelipkan unsur komedi di dalamnya. Kata Indro, unsur komedi itu bakalan menambah kelengkapan film itu.
“Di film ini sesuai namanya sudah ketahuan ini bukan genre yang biasa saya bawain tapi gak berarti gak ada komedinya,” tutur Indro.
“Ada memang tapi ringan. Akhirnya kita bikin garis bawah karena aku sih ambil kesempatan aja,” tambahnya.
ADVERTISEMENT
Kata Indro, penonton film tersebut tentunya sudah siap untuk menikmati deretan adegan drama di film itu. Sehingga komedi sekecil apa pun dijamin bisa menjadi titik tawa yang melengkapi film tersebut.
“Ketika penonton siap dengan drama jadi komedi yang kecil sekali pun akan kena. Jangan sampai komedi ini akan lewat,” tuturnya.
Poster Pintu Surga Terakhir. Foto: Dok. Falcon Pictures
Indro mengaku nyaman main di film bergenre drama. Ke depannya, dia juga tak sungkan jika mendapat tawaran bermain di film dengan genre serupa.
“Saya mungkin gak nge-distract nama besar Warkop (sebagai komedi) malah mungkin menopang nama Warkop, ‘Gue ditinggal bisa loh main di non komedi’,” pungkasnya.
Selain Indro, film itu juga dibintangi oleh Roger Danuarta dan Cut Meyriska. Rencananya, film siap tayang pada 11 November mendatang.
ADVERTISEMENT
Falcon Pictures pun menyiapkan promo istimewa. Tiket Pintu Surga Terakhir akan dijual seharga Rp 10 ribu untuk semua bioskop di Indonesia, mulai dari XXI, CGV, hingga Cinepolis.