Mark Wahlberg Pensiun dari 'Transformers'

19 Juni 2017 19:12 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mark Wahlberg (Foto: REUTERS/Hannah McKay)
zoom-in-whitePerbesar
Mark Wahlberg (Foto: REUTERS/Hannah McKay)
ADVERTISEMENT
Pada 21 Juni mendatang, film 'Transformers: The Last Knight' tayang serentak di seluruh bioskop di dunia. Film kelima yang menampilkan pertarungan antar robot dari luar angkasa ini juga merupakan film terakhir Mark Wahlberg, sang pemeran utama. Ya, 'Transformers: The Last Knight' akan menjadi film terakhirnya beradu akting dengan Optimus Prime.
ADVERTISEMENT
Saat hadir sebagai bintang tamu di acara The Graham Norton Show, bintang film 'Shooter' itu meluapkan isi hatinya seakan dirinya tengah bahagia karena tidak lagi shooting film tersebut.
"Ini ('Transformers: The Last Knight') yang terakhir! Aku bisa dapatkan hidupku kembali!" ujar pria berusia 46 tahun itu.
Selain itu, Wahlberg yang berperan sebagai tokoh utama bernama Cade Yeager ini mengaku tak nyaman dengan rambut gondrongnya di film tersebut.
"Rambut panjangku di film itu adalah yang terburuk. Aku terlihat seperti ibuku di tahun 70-an dan itu buruk," candanya.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Wahlberg menggantikan Shia LaBeouf di film keempat 'Transformers', yakni 'Transformers: Age of Extinction' yang tayang di tahun 2014. Sebelumnya, LaBeouf sendiri lebih dulu bermain untuk tiga film 'Transformers', yaitu 'Transformers' (2007), 'Transformers: Revenge of the Fallen' (2009), dan 'Transformers: Dark of the Moon' (2011).
'Transformers: The Last Knight' dijadwalkan untuk tayang pada 21 Juni 2017. Setelahnya, akan ada film spin-off yang menceritakan tentang kisah si robot kuning, Bumblebee. Kabarnya, Hailee Steinfeld terpilih untuk memerankan film tersebut.