Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
ADVERTISEMENT
Sejak tahun '90-an, kisah 'Si Manis Jembatan Ancol' memang hadir dalam beberapa versi yang berbeda. Aktris yang memerankan hantu Si Manis pun berubah-ubah dari dulu sampai sekarang.
ADVERTISEMENT
Kendati demikian, ada satu yang tak pernah hilang dari 'Si Manis Jembatan Ancol'. Dia adalah Ozy Syahputra , sosok yang memerankan karakter hantu botak nan centil.
Di film 'Si Manis Jembatan Ancol' versi terbaru yang digarap Anggy Umbara, Ozypun juga dihadirkan. Namun, kali ini, penampilannya sangat berbeda. Dia menjadi seorang rentenir jahat yang memiliki kumis serta berewok yang tebal.
Saat berkunjung ke kantor kumparan belum lama ini, aktor berusia 57 tahun itu mengaku awalnya tak memiliki ambisi untuk terlibat dalam film ini. Namun, ia begitu antusias saat diberi tahu peran yang akan ia mainkan.
"Selama ini, tawaran (film) bosen, karena yang ditawarin itu lagi. Ini karena 'Si Manis', ya, okelah. Terus, dibilangin kalau ceritanya lain, sebagai rentenir jahat. Aku yang, 'Hah? Masa, sih? Ini peran yang sudah lama saya idamkan'. Tapi, untuk nerima antara seneng, gugup, grogi, galau," ungkap Ozy.
ADVERTISEMENT
Ya, Ozy Syahputra sempat takut tak bisa memenuhi ekspektasi sutradara dan produser ketika memerankan karakter tersebut. Namun, akhirnya, ia diajarkan oleh seorang pelatih akting selama masa persiapan.
"Pas mau dites kamera, saya give up. Saya enggak berani karena berat. Akhirnya, Anggy nyaranin saya dikasih trainer coach. Saya belajar lagi," kenangnya.
Sementara itu, saat berada di lokasi syuting, Ozy sempat diisolasi dari banyak orang. Ia lebih banyak menghabiskan waktu sendirian dan tak boleh berbicara dengan siapapun.
"Di lokasi enggak ada manusia yang nemenin saya. Memang sengaja diisolir banget. Saya mau dikasih di karavan, saya enggak mau nanti saya tambah sinting, 'kan. Saya tetap di lokasi, tapi sendirian, enggak ada yang ajak ngobrol," ucap Ozy.
ADVERTISEMENT
"Kalau di lapangan 'kan, pada berisik ketawa-ketawa. Saya enggak boleh deket-deket, takutnya saya punya gestur, nanti balik lagi. Saya diisolir banget, itu selama 21 hari," lanjutnya.
Aura negatif itu pun sempat terbawa ke kehidupan baru Ozy. Dia mengaku sampai depresi gara-gara hal itu.
"Saya stres banget dan cepet tersinggung. Kalau orang ngomong sama saya, saya tersinggung banget. Itu yang bikin saya depresi," tuturnya.
Lantas, bagaimana cara Ozy Syahputra terlepas dari peran itu?
"Pas habis syuting, cukur jenggot dan kumis, back to nature," jawabnya seraya tertawa.