Pemain NBA Bisa Nonton Black Widow Lebih Awal

17 Juni 2020 22:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Poster film Black Widow. Foto: IMDb
zoom-in-whitePerbesar
Poster film Black Widow. Foto: IMDb
ADVERTISEMENT
Banyak orang akan merasa iri pada para pebasket NBA. Sebab, telah diumumkan bahwa mereka diberi kesempatan untuk menonton Black Widow dan film-film Disney lain yang belum rilis.
ADVERTISEMENT
Perilisan film Black Widow dari Marvel Cinematic Universe (MCU) yang berada di bawah naungan Disney harus ditunda, karena pandemi COVID-19. Disney pun merugi, karena banyak filmnya yang tak bisa tayang. Begitu juga Disneyland yang tak diizinkan beroperasi.
Karena itu, Disney mencoba untuk bekerja sama dengan NBA yang sejak Maret lalu harus berhenti menggelar pertandingan musim 2019-2020. Disney menawarkan NBA untuk menggelar pertandingan di ESPN Wide World of Sports Complex yang berlokasi di Disney World.
Walt Disney Foto: Flickr
Perjanjian pun dibuat dan disepakati sejak Mei lalu. Pertandingan bisa mulai digelar pada 31 Juli mendatang, dan untuk menjaga kesehatan, semua pemain NBA dan keluarga diharuskan tinggal dan mengkarantina diri di Disney World Resorts.
Di Twitter, jurnalis Yahoo! Sports, Keith Smith, membocorkan bahwa, selama menetap di Disney World Resorts, para pemain NBA dan keluarga disuguhkan dengan fasilitas mewah. Mereka juga diizinkan untuk menonton berbagai film Disney, termasuk Black Widow.
Scarlett Johansson sebagai Natasha Romanoff atau Black Widow di film 'Captain America: Civil War' (2016) Foto: Marvel/IMDb
"Sumber dari Walt Disney World mengatakan, film-film Disney bisa disaksikan, termasuk film yang belum rilis ke publik, seperti Black Widow," ujar Smith.
ADVERTISEMENT
Belum diketahui film apa lagi yang akan disuguhkan pada pemain NBA dan keluarga. Namun, ada banyak film Disney keren yang saat ini belum bisa rilis, seperti Mulan dan Jungle Cruise.
Seperti diketahui, film Black Widow seharusnya rilis pada 1 Mei lalu. Namun, pandemi COVID-19 memaksa Disney menunda penayangan sampai 6 November mendatang.