Produser Kim Min-ki Yakin Miracle In Cell No. 7 Versi Indonesia Lebih Sukses

2 September 2022 14:07 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Konferensi pers Miracle in Cell No. 7. Foto: Alexander Vito/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Konferensi pers Miracle in Cell No. 7. Foto: Alexander Vito/kumparan
ADVERTISEMENT
Miracle In Cell No. 7 adalah film Korea yang dirilis pada 2013. Tahun ini, versi Indonesia dari film tersebut siap dirilis, tepatnya pada 8 September mendatang.
ADVERTISEMENT
Jelang perilisan film tersebut, Falcon Pictures menghadirkan produser Kim Min-ki dan sutradara Lee Hwan-kyung. Mereka adalah produser dan sutradara dari Miracle In Cell No. 7 versi asli.
Lee Hwan-kyung mengatakan bahwa ia sudah menonton trailer dari Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia. Dari trailer itu, ia sudah bisa dengan yakin bilang, film akan sangat sukses di pasaran.
"Melihat dari trailer-nya, film ini bisa lebih sukses, bahkan melampaui kesuksesan film Koreanya. Saya sudah nonton trailer-nya kemarin dan saya sangat terharu," ungkap Lee dalam konferensi pers di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Rabu (31/8).
Miracle in Cell no.7. Foto: IMDb
Lee Hwan-kyung menuturkan bahwa artis yang bermain di film Miracle In Cell No 7 juga sudah menonton trailer versi Indonesia. Lantas, bagaimana respons mereka?
ADVERTISEMENT
"Mereka tahu bahwa penduduk Indonesia itu terbesar keempat di dunia. Jadi, begitu tahu film ini akan di-remake di Indonesia, mereka senang banget. Mereka merasa bagus banget," tuturnya.
Film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia dibintangi oleh Vino G Bastian, Graciella Abigail, Indro Warkop, Tora Sudiro, Indra Jegel, Rigen Rakelna, Bryan Domani, Denny Sumargo, dan Marsha Timothy. Film disutradarai oleh Hanung Bramantyo.
Cuplikan film Miracle in Cell No. 7. Foto: Dok. Falcon Pictures
Alur cerita film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia tidak jauh berbeda dengan film aslinya. Film berkisah tentang perjuangan seorang ayah dengan keterbatasan mental yang hidup berdua dengan putri semata wayangnya.

Sinopsis Miracle In Cell No.7

Hari-hari Dodo Rozak (Vino G Bastian) dirawat dan dijaga oleh putrinya yang masih berusia anak-anak, ia bernama Kartika. Kendati demikian, sebagai seorang ayah, Dodo Rozak tetap mau berusaha untuk mencari nafkah. Untuk memenuhi kebutuhan hidup dirinya dan sang putri, Dodo Rozak berjualan balon setiap harinya.
ADVERTISEMENT
Meskipun hidup serba kekurangan, hal tersebut justru tak menyurutkan kebahagiaan di antara bapak dan anak tersebut. Namun, nyatanya kebahagiaan itu tak berlangsung lama.
Cuplikan film Miracle in Cell No. 7. Foto: Dok. Falcon Pictures
Secara mengejutkan, Dodo Rozak dituduh telah melakukan tindakan asusila hingga pembunuhan terhadap seorang gadis kecil yang bernama Melati. Lantaran hal itu, Dodo terpaksa harus mendekam di balik jeruji penjara.
Cuplikan film Miracle in Cell No. 7. Foto: Dok. Falcon Pictures
Dodo dimasukkan ke dalam sel nomor 7 yang terkenal diisi oleh para napi-napi kejam. Setelah melewati berbagai macam peristiwa di dalam sel tersebut, Dodo akhirnya berhasil menyelundupkan putrinya ke dalam selnya.
Seiring berjalan waktunya, para napi yang ada di sel nomor 7 tersebut ragu jika Dodo melakukan pembunuhan. Sebab, Dodo memiliki hubungan yang erat dengan Kartika. Bahkan Dodo dan Kartika terlihat sangat menyayangi satu sama lain.
Cuplikan film Miracle in Cell No. 7. Foto: Dok. Falcon Pictures
Lantas, apakah Dodo tetap akan dijatuhi hukuman mati atau ia bisa lepas dari jeratan hukuman tersebut? Tunggu penayangan filmnya di bioskop kesayanganmu.
ADVERTISEMENT