Rachel Vennya Belum Ingin Menikah Lagi, Ini Alasannya

25 Maret 2022 13:47 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rachel Vennya. Foto: Instagram/@rachelvennya
zoom-in-whitePerbesar
Rachel Vennya. Foto: Instagram/@rachelvennya
ADVERTISEMENT
Rachel Vennya bercerai dengan Niko Al Hakim alias Okin pada 16 Februari tahun lalu. Hingga kini, ia masih menjalani hidup sebagai single parent.
ADVERTISEMENT
Selebgram berusia 26 tahun itu memang sempat berpacaran dengan Salim Nauderer. Hanya saja, hubungan mereka kandas belum lama ini usai Salim dikabarkan berselingkuh.
Rachel Vennya. Foto: Instagram/@rachelvennya
Saat ini, Rachel Vennya belum punya keinginan untuk menikah lagi. Ia membeberkan hal tersebut saat berbincang santai dengan Nagita Slavina, sebagaimana dapat disaksikan dalam konten yang tayang di kanal YouTube Rans Entertainment.
"Untuk saat ini, sih, belum pengin (menikah lagi)," ujar Rachel Vennya.
Bukan berarti Rachel Vennya sama sekali tak ingin menikah lagi. Ia tak menutup kemungkinan untuk itu. Hanya saja, saat ini, dirinya masih merasa trauma untuk memulai kehidupan pernikahan.
"Cuma, untuk di masa yang akan datang, ya, mungkin bisa. Cuma, untuk saat ini masih... Masih..." ucapnya.
ADVERTISEMENT
"Trauma? Trauma, ya?" sela Nagita Slavina.
"Lumayan," jawab Rachel Vennya diakhiri tawa.
Lebih lanjut, Rachel Vennya mengungkapkan bahwa ia bukan trauma terhadap laki-laki maupun perkara huru-hara dalam rumah tangga.
"(Trauma) terhadap komitmennya kali, ya," pungkas Rachel Vennya.
Mengilas balik, Rachel Vennya dan Niko Al Hakim alias Okin menikah pada 7 Januari 2017. Mereka dikaruniai dua anak, yakni Xabiru Oshe dan Aurorae Chava.