Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Raih 6 Juta Penonton, Agak Laen Masuk 5 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
19 Februari 2024 17:59 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Posisi pertama film Indonesia terlaris sepanjang masa dipegang oleh KKN di Desa Penari. Film yang dirilis pada 2022 ini memperoleh 10.061.033 penonton. Sementara posisi dua sampai empat dipegang oleh Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss! Part 1, Pengabdi Setan 2: Communion, dan Dilan 1990.
Mengenai perolehan jumlah penonton film Agak Laen disampaikan oleh sang produser, Ernest Prakasa, dalam unggahan di akun Instagramnya, Senin (19/2). Agak Laen memperoleh 6.003.513 penonton saat 18 hari tayang di bioskop.
Film Agak Laen saat ini masih tayang di bioskop, sehingga terbuka peluang untuk menggeser posisi film-film lain yang ada di atasnya dalam deretan film Indonesia terlaris sepanjang masa. Jarak jumlah penonton film Agak Laen dengan Dilan 1990 hanya berkisar 300 ribu. Sementara itu, untuk menempati posisi dua, film Agak Laen perlu memperoleh sekitar 6,9 juta penonton.
Dalam unggahan Ernest di Instagram juga terungkap bahwa para bintang utama film Agak Laen, yakni Boris Bokir, Indra Jegel, Bene Dion, dan Oki Rengga, akan menjadi manusia silver. Hal itu mereka lakukan jika film Agak Laen bisa memperoleh 7 juta penonton. Untuk mewujudkannya, Ernest mengajak orang-orang menyaksikan film Agak Laen di bioskop.
ADVERTISEMENT
"Mari sanak saudara dan handai tolan, kita wujudkan cita-cita mereka menuju BATAK MENGKILAP! ✨" tulis Ernest.
Agak Laen merupakan film ketiga yang diproduksi oleh Imajinari. Adapun dua film sebelumnya adalah Ngeri-ngeri Sedap dan Jatuh Cinta Seperti di Film-film. Kini, Agak Laen menjadi film produksi Imajinari dengan jumlah penonton terbanyak, menggeser Ngeri-ngeri Sedap.
Film Agak Laen disutradarai oleh Muhadkly Acho. Ini menjadi film kedua yang Acho sutradarai. Ia perdana menjadi sutradara dalam film Gara-gara Warisan.
Sutradara Tidak Menyangka Film Agak Laen Bisa Memperoleh Jutaan Penonton
Film Agak Laen memperoleh 181.689 penonton di hari pertama penayangannya. Kemudian, film ini berhasil meraup satu juta penonton usai 4 hari tayang di bioskop.
ADVERTISEMENT
Sebelum dirilis, Ernest optimistis bahwa film Agak Laen bisa memperoleh satu juta penonton. Akan tetapi, ia tidak menyangka bahwa angka tersebut bisa diperoleh dalam waktu empat hari.
"Bahwa filmnya bisa menyentuh satu juta (penonton), kita cukup percaya diri, tapi kapannya dan bisa secepat ini kita sama sekali enggak nyangka," kata Ernest kepada kumparan, belum lama ini.
Sementara itu, Acho tidak menyangka bahwa film Agak Laen bisa memperoleh jutaan penonton. Sebab, ekspektasi awalnya hanyalah film Agak Laen bisa menembus 500 ribu penonton lebih.
"Wah, tentu enggak menyangka sama sekali. Membayangkannya pun enggak berani sih. Aku pernah ditanya di salah satu podcast (soal jumlah penonton), aku jawabnya cuma pengin bisa lewati 500 ribu penonton, itu aja di kepala aku," tutur Acho kepada kumparan, belum lama ini.
Acho mengungkapkan ada beberapa faktor yang menyebabkan film Agak Laen bisa menuai kesuksesan. Di antaranya, cerita yang membumi, visual menarik, komedi yang berani dan variatif, kemudian waktu rilis yang tepat.
ADVERTISEMENT
"Juga delivery para aktor yang on point. Selain itu, juga didukung oleh word of mouth dari orang-orang yang sudah menonton," ucap Acho.