Ririn Ekawati Kuatkan Putrinya Usai Tanri Abeng Meninggal: Datok Sudah Gak Sakit

24 Juni 2024 8:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ririn Ekawati. Foto: Dok. Munady Widjaja
zoom-in-whitePerbesar
Ririn Ekawati. Foto: Dok. Munady Widjaja
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ririn Ekawati turut berduka atas kepergian Mantan Menteri Negara Pendayagunaan BUMN, Tanri Abeng. Ia merupakan mantan ayah mertua Ririn dari pernikahan pertamanya dengan Edwin Abeng.
ADVERTISEMENT
Dari pernikahannya dengan Edwin, Ririn dikaruniai seorang putri bernama Jasmine Abeng. Putri sulung Ririn tersebut tampak begitu terpukul atas kepergian sang kakek.
Dalam unggahan Instagram Story Ririn, terlihat Jasmine menangis sambil memeluk sang ibu. Ririn pun berusaha untuk menguatkan putri tercintanya.
Ririn Ekawati menguatkan putrinya yang sedih karena Tanri Abeng meninggal. Foto: Instagram @ririnekawati
"Sayangnya mamah... Datok sudah enggak sakit ya nak. Ikhlaskan," tulis Ririn Ekawati.
Aktris berusia 41 tahun itu juga membesarkan hati putrinya. Ia menyebut mendiang kakek akan merasa senang karena Jasmine berada di sisinya di detik-detik terakhir kehidupannya.
"Datok pasti senang banget ditemenin Eci setiap hari di RS. Alfatihah buat Datok," ujar Ririn.
Ririn Ekawati dan putrinya, Jasmine Abeng. Foto: Instagram @ririnekawati
Mantan Menteri Negara Pendayagunaan BUMN, Tanri Abeng, mengembuskan napas terakhirnya pada Minggu dini hari, (23/6). Tanri memimpin kementerian yang mengurusi perusahaan pelat merah itu saat era Presiden Soeharto dan BJ Habibie.
ADVERTISEMENT
Kabar duka tersebut disampaikan oleh Menteri BUMN Erick Thohir melalui Instagram @erickthohir.
"Innalillahi wainna ilaihi rajiun. Berduka yang dalam atas wafatnya Menteri BUMN pertama, Pak Tanri Abeng. Sosok yang berjasa besar untuk negeri ini," tulis Erick Thohir, Minggu (23/6).
"Semoga almarhum mendapatkan tempat yang lapang di sisi Allah SWT, dan segenap keluarga serta kerabat yang ditinggalkan diberi kesabaran," tambahnya.