Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Rizky Febian Peringati Hari Ibu: Kenang Sosok Lina Lewat Tulisan di Buku Diary
22 Desember 2020 18:32 WIB

ADVERTISEMENT
Rizky Febian ikut memperingati hari Ibu yang jatuh setiap tanggal 22 Desember. Anak pertama pasangan Sule dengan mendiang Lina Jubaedah ini diketahui merilis lagu terbarunya yang bertajuk Ku Rindu Ibu.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, pria yang akrab disapa Iky ini juga mengenang sosok mendiang ibunya melalui sebuah buku diary milik Lina yang ditemukan olehnya.
"Menulis adalah salah satu cara kita mengekspresikan sesuatu yang kadang tak bisa diungkapkan. Mama meninggalkan jejak tulisan di dalam diary yang dibuat sejak 2006," ungkap Rizky Febian dalam music video yang diunggah di kanal YouTube Rizky Febian, Selasa (22/12).
Pelantun Mantra Cinta ini kemudian membacakan sebuah tulisan yang dibuat oleh Lina semasa hidupnya. Tulisan yang membuka kenangan manis tentang kehidupan keluarga Rizky Febian sebelum kedua orang tuanya memutuskan bercerai.
"21 Januari 2006, belum berapa hari kami di sini, sangat bahagia sekali yang kurasakan. Kami makan seadanya, tidak terlalu istimewa. Kuciptakan suasana rumah seperti surga bagi keluargaku," ujar Iky.
ADVERTISEMENT
"Terima kasih, ma, goresan kenanganmu mengingatkan kisah lama kita bersama. Iky sayang mama," tambahnya.
Rizky Febian Menemukan Diary Milik Mendiang Lina Tanpa Sengaja
Sementara itu, melalui postingan di akun Instagram pribadinya, Rizky Febian sempat mengunggah video singkat yang menampilkan dirinya kembali sedang membaca buku diary milik mendiang Lina.
Rizky juga sempat menuliskan bahwa dirinya menemukan diary tersebut tanpa sengaja.
"Tanpa sengaja, kita menemukan diary almarhumah mama yang ditulis tahun 2006 lalu," tulis Iky.
Dalam video, Iky tampak membaca satu persatu goresan tangan Lina dalam buku diary itu. Mulai dari tulisan yang mengisahkan kehidupan keluarga mereka saat menempati rumah baru di Bandung.
"Kini tercapai sudah harapan kami untuk tinggal di atas kaki rumah kami sendiri. Walau banyak sekali cobaan, rintangan, dan godaan yang kami hadapi. Hari demi hari kami lalui bersama, terasa nyaman, bahagia, dan tenteram," ungkap Iky membaca isi diary Lina.
Yang menyentuh, Iky juga sempat membacakan goresan tangan Lina tentang bagaimana ia sangat mencintai Sule dan anak-anaknya.
ADVERTISEMENT
"Di buku ini juga memperlihatkan betapa sayangnya mama dengan keluarga ini, begitu cintanya kepada suami yang tercinta. Jadi bisa dibayangkan begitu mama enggak ada, mama hanya menitipkan buku ini. Jadi kalau aku rindu, adik-adik aku rindu, aku cuma bisa baca buku ini," pungkas Rizky Febian.