Setahun Ditinggal Istri, Ade Jigo Resmi Lepas Status Duda

8 Desember 2019 14:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ade Jigo. Dok: Instagram @adejigo
zoom-in-whitePerbesar
Ade Jigo. Dok: Instagram @adejigo
ADVERTISEMENT
Hampir satu tahun, komedian Ade Jigo menyandang status duda. Namun, pada Jumat (6/12) kemarin, Ade rupanya telah memutuskan untuk melepas masa kesendiriannya itu.
ADVERTISEMENT
Lewat unggahan di akun Instagramnya, Ade mengunggah video undangan pernikahan. Dalam video tersebut, tertulis nama Irene Maya Aurida Reny sebagai wanita yang akan dinikahinya.
Manajer Ade, Uan, juga sudah membenarkan kabar bahagia tersebut. Ketika dihubungi oleh media, dia mengaku bahwa Ade dan Irene sudah resmi menjadi suami dan istri pada 6 Desember lalu.
“Sudah akadnya kemarin. Enggak terlalu lama (Ade Jigo dan Irene dekatnya),” kata Uan.
Menurut Uan, proses perkenalannya terbilang cepat. Keduanya bertemu di kelompok pengajian yang sama. Meski tak tahu pasti kapan awal kedekatan mereka, Uan menaksir keduanya dekat sejak sebelum lebaran.
“Wah, masalah (prosesnya) itu pribadinya Bang Ade yang tahu sendiri. Karena mereka untuk masa segi itu, internalnya dia. Kami enggak mau ikut campur juga. Maksudnya, aku enggak tahu juga kedekatannya seperti apa,” tutur Uan.
ADVERTISEMENT
Kata Uan, prosesi pernikahan tersebut digelar di Malang, Jawa Timur. Rekan-rekan Irene yang banyak tinggal di Malang, menjadi alasan Kota Apel tersebut ditunjuk sebagai saksi pernikahan mereka.
“Karena ini juga enggak maksudnya, beberapa undangan yang diundang 'kan yang pasti, sih, temen-temen, sahabatnya ada yang diundang. Cuma, ini juga enggak tahu siapa saja. Yang lebih jelasnya, enggak tau,” tuturnya.
Lebih lanjut, Uan mengatakan bahwa Ade juga tak banyak bercerita mengenai alasannya segera melepas kesendiriannya itu. Namun, Uan menilai bahwa keputusan Ade untuk kembali menikah merupakan pilihan yang wajar.
Ade Jigo menikah lagi dengan wanita bernama Irene. Dok: YouTube/GULA AREN TV
“Namanya seseorang suami ditinggalin dua orang anaknya (oleh istri pertama), apalagi 'kan entertaintment yang sering keluar rumah atau event di luar kota berapa hari, harusnya, ya, dia membutuhkan sosok seorang ibulah yang pasti untuk anaknya berkembang, ya, 'kan,” terang Uan.
ADVERTISEMENT
“Harus ada seorang ibu yang nemenin anaknya. Ya, memang harus mencari penggantinya dan memang harus move on. Kalau berlarut-larut, ya, kasihan anaknya, gitu 'kan,” tambahnya.
Usai menikah, nampaknya Ade juga langsung disibukkan dengan sejumlah kegiatan. Bahkan, Ade juga sudah disibukkan dengan beberapa pekerjaan di kota yang berbeda.
Istri Ade Jigo sebelumnya, Meyuza, merupakan salah satu korban jiwa tragedi Tsunami Selat Sunda, yang terjadi pada Desember 2018. Dari pernikahan pertamanya, Ade sudah dikaruniai dua orang anak.