Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.0
Suami Tantri 'Kotak' Ingin Punya Anak Lagi
5 Februari 2019 11:07 WIB
Diperbarui 21 Maret 2019 0:05 WIB
ADVERTISEMENT
Musisi Tantri Syalindri Ichlasari alias Tantri 'Kotak' telah dikaruniai satu anak dari pernikahan dengan Arda 'Naff'. Buah hati mereka yang bernama Karanada Medina Danarda lahir pada tahun 2016.
ADVERTISEMENT
Rupanya Arda punya keinginan untuk menambah momongan. Hal itu sudah disampaikan oleh pria berusia 30 tahun itu kepada Tantri.
Lewat unggahan di akun Instagram pribadinya, Tantri 'Kotak' mengungkapkan cara sang suami meminta menambah momongan kepada dirinya. Pada saat itu, ia sedang dibonceng oleh Arda.
"Ada bisikan misterius tadi saat boncengan di motor berduaan sama suami. 'Yang, nambah yuk!!!'," tulis Tantri.
Perempuan berusia 29 tahun itu nampaknya masih merasa bingung untuk menentukan pilihan. Bahkan, ia sampai bertanya kepada netizen terkait permintaan dari sang suami.
"Kalau mi instan dua bungkus pas enaknya! Kalau anak pegimana yah? Siap enggak yah? Bikin sih hayok ajah, jadiin enggak nih netizen yang budiman?" tulis Tantri.
Unggahan Tantri itu dikomentari oleh beberapa netizen. Sebagian besar netizen setuju agar ia memiliki buah hati lagi.
ADVERTISEMENT
"Kalau sepakat bertiga...lanjoot," tulis seorang netizen.
Komentar itu langsung dibalas oleh Tantri. "Sepakat jelas inih!!" tulisnya.
"Niat saya, mau bikin adik (untuk Kara), ingin banget. Karena terlihat dia sudah siap, insyaallah jadi kakak,” ujar Tantri saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.