Tantangan Terbesar Vino G Bastian saat Tukar Jiwa di Film Baby Blues

20 Maret 2022 16:12 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Vino G Bastian saat hadir di konferensi pers Baby Blues di Epicentrum Kuningan, Jakarta, Jumat (18/3/2022). Foto: Agus Apriyanto
zoom-in-whitePerbesar
Vino G Bastian saat hadir di konferensi pers Baby Blues di Epicentrum Kuningan, Jakarta, Jumat (18/3/2022). Foto: Agus Apriyanto
ADVERTISEMENT
Baby Blues merupakan film terbaru dari MVP Pictures yang siap dirilis pada 24 Maret mendatang. Aktor Vino G Bastian dipercaya untuk menjadi pemeran utama di film itu.
ADVERTISEMENT
Dalam film, ia memerankan tokoh Dika, ayah muda yang memiliki istri bernama Dinda (Aurelie Moeremans). Masalah muncul saat Dinda melahirkan anak pertama dan mengalami baby blues.
Masalah semakin pelik ketika jiwa Dika dan Dinda tertukar. Sebagai pemeran, Vino mengaku kesulitan memerankan Dika setelah bertukar jiwa dengan Dinda yang notabene merupakan seorang perempuan.
"Kalau pas akting saya dipakaikan rambut panjang, baju perempuan, mungkin akan lebih mudah. Tapi, ini susah karena, kalau saya lihat di kaca, saya, ya, masih Vino, tapi jiwanya harus tertukar dan jadi perempuan. Itu PR, sih," ungkap Vino saat ditemui di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Pemain film Baby Blues, Vino G Bastian, saat Press Screening dan Press Conference di XXI Epicentrum, Jumat (18/3). Foto: Agus Apriyanto
Vino enggan merasa terbebani dengan tantangan menjadi pria yang berjiwa perempuan di film Baby Blues. Justru, ia berusaha untuk mencari pendalaman yang cocok agar tokoh Dika bisa memancarkan aura perempuan dari tokoh Dinda.
ADVERTISEMENT
"Kalau diperhatikan, saya tetap enggak mirip perempuan, tapi lebih kayak dari layer dalam diri saya yang jadi perempuan, bukan luarnya, kayak gestur gitu. Saya buat kayak gitu supaya penonton tahu kalau ini, tuh, jiwanya Dika dan Dinda yang tertukar," tuturnya.
Poster Film baby Blues. Foto: Dok. Istimewa
Di sisi lain, tokoh Dinda yang mengalami baby blues pada akhirnya juga harus tersampaikan dari tokoh Dika. Bagi Vino hal itu menjadi tantangan yang juga rumit.
"Saya harus merasakan baby blues juga dan itu sulit. Karena perempuan saja bingung, kan, dengan baby blues ini, seperti apa gejalanya dan lain-lain. Ini saya laki yang harus merasakan itu," beber Vino.
Beruntung, di film Baby Blues ini Vino dipertemukan dengan Mathias Muchus. Ia pun mengaku sangat terbantu dengan kehadiran Mathias.
ADVERTISEMENT
"Saya jadinya banyak belajar dari pengalaman beliau (Mathias Muchus). Karena beliau, kan, dulu sempat menang Piala Citra juga untuk karakter beliau yang begitu (tokoh di film Istana Kecantikan)," pungkasnya.