Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Widi Mulia Berharap Masalah Dwi Sasono Tak Berpengaruh pada Karier Anak-anaknya
20 Juni 2020 15:46 WIB
ADVERTISEMENT
Pernikahan Dwi Sasono dan Widi Mulia sedang diterpa badai. Beberapa waktu lalu, Dwi ditangkap polisi karena terlibat kasus penyalahgunaan narkoba.
ADVERTISEMENT
Hal ini membuat Widi harus berjuang sendiri untuk menghidupi ketiga anaknya untuk sementara waktu. Dia khawatir dengan kondisi ekonomi keluarganya di tengah pandemi corona ini.
Widi mengungkap, beberapa client-nya sudah memberikan respons terkait masalah yang menerpa dirinya. Alih-alih memutus kontrak kerja, para client masih membuka negosiasi.
"This is the time seorang istri, wanita, profesional boleh mengambil alih dan memang harus. I have the kids, excellent kids, mereka udah punya banyak rencana, mau rekam single. Orang bilang, 'Widi, kamu enggak sedih?', aku sedih tapi sedih itu enggak akan mendatangkan keuntungan apapun, apalagi secara nominal," tuturnya dalam podcast bersama Deddy Corbuzier berjudul BIARKAN SAYA Menangis - Widi X Dwi Sasono, Jumat (19/6).
ADVERTISEMENT
"Tetep aku harus bayar cicilan rumah. Kemaren pandemi aja, hitung-hitungan, masih bisa enggak, ya? Gue berharap mereka (para client) bisa lihat, ada aku, lho," sambungnya.
Deddy bilang, sebenarnya brand bisa mengambil sisi lain dari kejadian yang dialami Widi Mulia dan keluarganya. Apalagi, tim kreatif sebuah brand zaman sekarang didominasi kaum milenial yang cara berpikirnya lebih liar.
Widi pun berterima kasih atas ucapan Deddy tersebut. Dia menuturkan bahwa apa yang menimpa Dwi tidak berpengaruh pada karier anak-anaknya.
"Gue pengin ngegedein anak-anak sesanggup kami. Gue dorong, mereka jalan sendiri, mereka punya single dari mereka main musik sendiri, dan lagu mereka akan tentang perjalanan mereka bermain musik. Maksud gue, itu semua ditanem, tumbuh dikit-dikit, kita nikmati buahnya, kerja sama dengan klien-klien berlanjut ke tahun berikutnya... And this thing happened," terang anggota Be3 tersebut.
ADVERTISEMENT
"Bisa enggak, kita tetep kerja sama? I'm here, and the kids are here, dan emang secara keluarga, untuk klien-klien untuk aku kontrak sendiri, Widi Mulia , aku enggak terlalu khawatir. Dia (Dwi Sasono) lagi ngelanggar hukum, enggak ada keterkaitan. As a family, harusnya aku harapnya, sih, masih bisa," sambungnya.
Untuk kariernya sendiri, Widi bersyukur tawaran pekerjaannya untuknya di tengah pandemi corona tidak hilang. Dia mengaku mendapat tawaran berupa sandiwara radio dan film.
"Sandirawa radio dari Happy Salma, tayang di RRI, ada Ario Bayu, Pevita Pearce. Aku belum bisa bilang ada film, (tapi) bulan depan mau syuting. Sebelum terjadi kejadian itu (Dwi Sasono ditangkap), telepon dulu, kalau emang masih mau, aku oke. Kalau enggak, takut terdampak, harus kasih tahu, dan mereka tetep jalan. Bulan depan aku masih ada produksi," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Dia juga menambahkan, banyak juga bantuan untuk ketiga anak-anaknya. Mulai dari tawaran untuk membuatkan video klip dan beberapa hal lainnya.
"Anak-anak ini hampir tiap hari ada proyek di rumah, foto, latihan musik. Anakku yang 12 tahun sempat enggak mau ikut kelas lewat Zoom, takut temen-temennya lihat dia aneh, dan anak-anakku enggak aku saranin baca berita. Akhirnya, dia berani lagi ketika semua berjalan dengan baik," kata Widi.