Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Zoe Abbas Stres Berat Perankan Nike Ardilla di Serial Biopik
25 Oktober 2023 14:57 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Bukan hal yang mudah bagi Zoe saat pertama kali diminta memerankan sosok Nike. Zoe bahkan sempat menolak tawaran tersebut.
"Awalnya gak mau ambil, karena ini sangat berat, sangat menantang, gak hanya aktingnya tapi segalanya juga karena ini biopik," ujar Zoe Abbas di Kemang Village XXI, Selasa (24/10).
Aktris berusia 20 tahun itu merasa tertantang karena harus memerankan sosok yang pernah menjadi legenda di dunia hiburan Tanah Air. Sempat ragu, Zoe akhirnya menerima tawaran ini berkat sang sutradara, Harris Nizam.
"Satu alasan kenapa aku cukup confident karena cerita dari kak Haris. Sayang aku gak bisa spoiler, tapi itu yang bikin aku goyah sampai akhirnya ambil project ini," ungkapnya.
Banyak hal yang Zoe rasakan selama memerankan sosok Nike Ardilla. Tak jarang, pemain film Dear Nathan: Hello Salma itu menangis di lokasi syuting serial tersebut.
ADVERTISEMENT
"Banyak air mata, banyak turun berat badan, karena stres banget aku dikasih kesempatan setengah tahun research semua, memahami, nonton karya almarhumah, ngobrol sama keluarga, fans, dan teman-teman," tukasnya.
Nike Ardilla The Series akan tayang di layanan OTT STRO. Serial tersebut dibagi menjadi dua bagian. Bagian 1 terdiri dari 3 episode, sementara bagian 2 terdiri dari 6 episode.
Serial tersebut akan menampilkan The Untold Story dari perjalanan karier, persahabatan dan percintaan sang legenda. Penonton akan diajak melihat perjuangan, dedikasi, dan semangat Nike Ardilla dalam meraih impiannya.
Selain Zoe Abbas Jackson, serial tersebut juga akan dibintangi oleh, Endhita, Debo Andryos, Jeffry Reksa, Eddi Brokoli, hingga Indra Brasco. Nike Ardilla The Series part 1 tayang di STRO mulai 27 Oktober mendatang.
ADVERTISEMENT