Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Aksi Kim Bum Joget 'Flower' Jisoo Saat Fan Meeting di Jakarta
4 September 2023 7:59 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Selama lebih dari 2 jam, Kim Bum , menghibur para Bummies di Indonesia. Aktor yang dikenal dengan aktingnya yang tajam dan berkharisma ini mencoa menunjukkan sisi yang berbeda dari biasanya.
Ia unjuk kebolehan dengan nge-dance lagu-lagu K-Pop. Sebenarnya, ini adalah segmen hukuman bagi Kim Bum apabila para Bummies berhasil menebak potongan gambar tentang drama Kim Bum. Alhasil, Kim Bum harus menari sesuai dengan lagu yang ia pilih di dalam kotak.
Kim Bum pun memilih 3 lagu K-Pop yaitu Poppy milik STAYC, Flower Jisoo Blackpink, hingga Unforgiven Le Sserafim. Kim Bum pun nampak malu-malu saat membawakan koreografi dari lagu-lau tersebut. Ia mengungkapkan bahwa ini pertama kalinya ia joget di atas panggung.
"Malu sekali sampai tidak bisa melihat ke depan rasanya," kata Kim Bum dari atas panggung.
ADVERTISEMENT
Aksi menggemaskan Kim Bum pun langsung membuat para Bummies histeris. Kim Bum juga menampilkan potongan video bagaimana ia berlatih nge-dance untuk bisa memberikan penampilan terbaik bagi para penggemarnya.
"Ini pertama kalinya aku nge-dance di atas panggung. Aku gak menyangka menarikan lagu idol wanita. Agensiku terus bertanya apakah tidak apa-apa. Ya sudah yang penting kalian senang, aku juga senang," ujar Kim Bum.
Fan meeting ini menjadi momen kedua kalinya bintang drama Law School itu menginjakkan kakinya ke Indonesia. Kim Bum pertama kali ke Jakarta pada Agustus 2010 lalu.
Ia menggelar fan meeting di ICC Mega Glodok Kemayoran, Jakarta Pusat. Kali ini Kim Bum diboyong oleh Viu Indonesia, salah satu layanan streaming populer.
ADVERTISEMENT
Nama Kim Bum memang sudah enggak asing lagi di telinga para pencinta drakor Tanah Air. Aktor kelahiran 1989 ini paling dikenal sebagai tokoh So Yi Jung di serial drama Boys Before Flowers.
Kim Bum juga meraih popularitas dengan membintangi sejumlah serial drama di antaranya High Kick series, Dream, Mrs. Cop 2, Law School hingga Ghost Doctor.