Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Dedi Mulyadi Unggul Telak di Quick Count: Kami Anggap Sudah Jadi Pemenang
27 November 2024 16:38 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Pasangan calon gubernur-wakil gubernur Jawa Barat (Jabar) nomor urut 4, Dedi Mulyadi -Erwan Setiawan, unggul lewat hasil quick count pilgub Jabar 2024. Dari hasil quick count itu, Dedi unggul hingga 60 persen, telak dari 3 pasangan calon lainnya.
ADVERTISEMENT
Atas hasil tersebut, Dedi menganggap ia telah memenangkan Pilgub Jabar 2024.
"Kami sudah menganggap bahwa, pasangan nomor urut 4 sudah jadi pemenang, Pilkada Jabar 2024. Pada tanggal 27 November 2024. Semoga hasil ini jadi kabar baik bagi masyarakat Jawa Barat," ucap Dedi, di posko pemenangannya kepada media, Rabu (27/11).
Dedi merasa, hasil quick count sedikit banyak merepresentasikan hasil real count. Katanya, hasil quick count tak bakal beda jauh dari real count.
"Selisih real count di kisaran 2-3 persen, maksimal 4 persen. Itu pun kalau jaraknya dekat. Tapi secara kebetulan bahwa kita bisa lihat bersama saat ini pasangan no 4, Dedi mulyadi dan Erwan Setiawan, sudah meraih angka 61 persen," ucap Dedi.
ADVERTISEMENT
Terakhir ia berterimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah memilihnya. Selain itu, ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh kontestan yang pilgub Jabar yang mengikuti kontestasi.
"Kita sudah melewati masa debat dan kampanye dengan baik, akhirnya yang menang cuma 1 pasang, Tak bisa 2 pasang. Kami ditakdirkan oleh Allah untuk memenangkan pilgub, semoga apa yang kita lakukan memberikan manfaat bagi masyarakat," tutup Dedi.
Live Update