Helmy Yahya Dicopot dari Dirut TVRI

16 Januari 2020 21:41 WIB
comment
48
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Surat pemecatan Helmy Yahya dari TVRI. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Surat pemecatan Helmy Yahya dari TVRI. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Helmy Yahya diberhentikan oleh Dewan Pengawas TVRI dari jabatan Direktur Utama TVRI periode 2017-2022. Salah satu alasan Dewas TVRI adalah Helmy Yahya tak menjelaskan pembelian hak siar Liga Inggris yang menelan biaya besar.
ADVERTISEMENT
Pemberhentian itu tertuang dalam surat Dewas TVRI No 8/Dewas/TVRI/2020. Surat tersebut diteken Ketua Dewas TVRI Hidayat Thamrin pada Kamis (16/1).
Ada lima pertimbangan lain dari Dewas TVRI yang melatarbelakangi keputusan memberhentikan Helmy Yahya. Salah satunya terkait pembelian hak siar Liga Inggris.
Helmy Yahya. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
"Saudara tidak menjawab atau memberi penjelasan mengenai pembelian program siaran berbiaya besar antara lain Liga Inggris dari pelaksanaan tertib administrasi anggaran TVRI," bunyi poin pertama dalam surat pemberhentian tersebut.
kumparan telah mencoba menghubungi Helmy Yahya terkait surat pemberhentian tersebut. Namun Helmy Yahya belum memberikan respons.
Perseteruan Helmy Yahya dengan Dewas TVRI sudah pernah di mediasi oleh Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate pada 6 Desember 2019. Namun mediasi itu sepertinya tak mendamaikan kedua pihak.
Surat pemecatan Helmy Yahya dari TVRI. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT