Kala Siwi Sidi Bantah Isu 'Gundik', Polisikan Pemilik Akun @digeeembok

11 Januari 2020 6:56 WIB
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Sidi Purwanti. Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Sidi Purwanti. Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Widi Purwanti, akhirnya buka-bukaan ke publik soal isu 'gundik' yang digembar-gemborkan akun @digeeembok.
ADVERTISEMENT
Wanita yang akrab disapa Siwi Sidi itu menganggap cuitan-cuitan @digeeembok sudah merugikan dan mencemarkan nama baiknya. Tak ingin diam, ia pun melaporkan pemilik akun @digeeembok ke Polda Metro Jaya.
"Jadi, semua pemberitaan dari akun @digeeembok itu tidak benar, dan saya merasa benar-benar harga diri saya dicoreng dan privasi saya untuk berada di pekerjaan saya, seorang pramugari, merasa tidak nyaman," ucap Siwi dalam jumpa pers di kantor advokat Elza Syarief, Jakarta Pusat, Jumat (10/1).
Surat laporan Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Widi Purwanti. Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
Laporannya tercantum per 28 Desember 2019 pada laporan polisi Nomor: LP/8420/XII/2019/PMJ/Dit. Reskrimsus. Pelaporan itu menggunakan jeratan Pasal UU ITE.
Dalam surat pelaporan yang ditunjukkan ke media, pihak pelapor tercatat bernama Audy Rahmat, advokat di kantor Elza Syarief. Sedangkan Siwi sebagai pihak korban.
ADVERTISEMENT
Siwi Sidi juga menggandeng Elza Syarief sebagai kuasa hukumnya. Elza menyampaikan cuitan @digeeembok sudah menyebabkan kerugian imateril bagi klien dan keluarga Siwi Sidi.
Konferensi pers klarifikasi PPramugari Garuda Indonesia, Siwi Sidi yang dituduh sebagai gundik mantan direksi Garuda oleh sebuah akun twitter, Jumat (10/1). Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
"Jadi saya perlu sampaikan, bahwa ini penderitaannya bukan klien saya, Siwi dan keluarga saja. Tetapi keluarga yang disebut-sebut juga menjadi menerima dampak dan membuat tidak comfortable, sehingga 'kan kenapa bisa ini, sehingga mereka bisa bertengkar suami istri, padahal enggak ada ceritanya yang benar," tutur Elza.
"Kita sudah laporkan kepolisian, yang mana nanti akan terbongkar informasi, tuh, siapa yang buat cerita ngarang ini, dan siapa 'ayyy' ini, saya enggak tahu juga. Biar polisi saja yang (ungkap)" tambahnya.
Siwi Sidi mengungkapkan isu 'gundik' ini ini membuat ibunya jatuh sakit. Meski tidak didetailkan penyakit apa yang diderita ibunya, namun kini kondisinya sudah membaik.
Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Sidi Purwanti (tengah). Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
Tak sampai disitu, ibunda juga ikut dihujat orang-orang, karena anak perempuan satu-satunya diisukan menjadi 'gundik' dari mantan Direktur Human Capital Garuda Indonesia, Heri Akhyar.
ADVERTISEMENT
"Apalagi pemberitaan kayak gini, saya merasa benar-benar dirugikan. Banyak men-judge ibu saya seperti apa, apalagi diberitakan ibu saya apa di situ, ditambah-tambahin," kata dia sambil terisak.
Soal Heri Akhyar, Barang-barang Mewah, dan Operasi Plastik
Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Sidi Purwanti. Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
Dalam cuitan @digeeembok, Siwi Sidi dikabarkan dekat dengan Heri Akhyar. Namun, ia mengaku tak mengenal Heri secara personal.
"Kalau direksi pasti harusnya kenal. Saya kan bekerja di perusahaan itu. Tapi mungkin beberapa kali saya dijadikan representatif perusahaan untuk mewakili beberapa acara," jawab Siwi Sidi.
"Tapi pasti saya tidak mengerti satu per satu, itu siapa, itu siapa," tambahnya.
Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Sidi Purwanti. Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
Selain itu, tak sedikit warganet yang menuding Siwi Sidi menggunakan barang-barang mewah dengan uang Heri. Namun, hal itu dibantahnya. Ia mengatakan, barang-barang mewah miliknya didapatkan dari mantan pacarnya.
ADVERTISEMENT
"Orang tuh pingin tahu kepribadian saya. Saya sudah seperti itu dari dulu, saya belum jadi (pramugari). Saya memang dikasih sama pacar saya yang dulu," ucap Siwi.
Ia juga heran dengan informasi-informasi yang didapatkan pemilik akun @digeeembok, hingga dipublikasikan secara luas di media sosial. Bahkan, Siwi menduga ada orang di lingkungan terdekatnya yang memberikan informasi tak benar ke pemilik @digeeembok.
"Pasti di sekitar saya. Jadi gini, Instagram saya tadinya adalah private account, dan private account itu dari lingkungan saya saja, dan ada foto saya yang pertama yang di (restoran) Union itu. Itu sebenarnya pasti screenshot-an dari teman saya, atau followers saya sebelumnya," jelasnya.
Siwi menyebut berbagai tudingan yang beredar sudah membuat ibunya sangat terpukul. Maka dari itu, kini ia tak ingin diam dan memutuskan melapor ke polisi.
ADVERTISEMENT
"Saya buka akun saya Instagram, itu setelah ada case ini. Karena saya ingin kasih tahu sebenarnya, saya nggak mau saya lari, gitu. Karena pencemaran nama baik saya itu benar-benar menyakitkan ibu saya," tutur dia.
Ia juga menjawab sorotan warganet yang menyinggung soal operasi plastik. Siwi Sidi menyebut tak ada yang salah saat ia melakukan operasi plastik.
"Setiap orang pengin cantik lho. Kita kan pribadi dan enggak merugikan orang lain. Itu saja sih," ungkap Siwi.
Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Sidi Purwanti. Foto: Abyan Faisal Putratama/kumparan
Elza juga membantah Siwi Sidi melakukan operasi plastik menggunakan uang negara, atau tepatnya membantah dari Heri.
"Mana bisa pakai uang itu? Yang benar aja, itu namanya korupsi," tutup Elza.
Tak hanya itu, usai ramai kabar isu 'gundik' yang dicuitkan akun @digeeembok, Siwi Sidi juga merasa mendapatkan perlakuan berbeda dari penumpang Garuda Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Penumpang lebih perhatian terhadap saya, atau mungkin sudah ada foto yang tersebar saya sedang bekerja. Seperti itu saja. Merasa tidak nyaman, cuma sama saja. Seperti biasa, (bekerja) profesional," ujar dia.
Kasus ini berawal dari cuitan thread @digeeembok pada 9 Desember 2019. Kala itu, akun tersebut menuding Siwi sebagai 'gundik' dari eks Direktur Human Capital Garuda Indonesia, Heri Akhyar.
"88. Kalo ARI AKSHARA, dirut, punya gundik Puteri Ramli. Maka HERI AKHYAR gak mau kalah. Doi punya gundik juga bernama Siwi Sidi," tulis @digeeembok.
Selain itu, @digeeembok juga menuduh ribuan dolar hingga jam tangan ratusan juta yang dipamerkan Siwi di platform Instagram adalah hasil pemberian Heri.