Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Kepergok saat Beraksi, Maling Motor di Jaksel Lepaskan Tembakan ke Warga
4 November 2022 20:49 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Viral di media sosial aksi pencurian sepeda motor di Jalan Asem 2, Cipete, Jakarta Selatan. Pelaku pencurian yang kepergok warga disebut sempat melepaskan tembakan ke arah warga.
ADVERTISEMENT
Dalam unggahan yang viral itu, disebut para pelaku yang diduga berjumlah tiga orang hendak mencuri motor milik warga. Namun aksi mereka dipergoki si pemilik motor.
Para pelaku yang panik kemudian langsung melarikan diri sambil membawa motor curiannya. Hanya saja, kondisi lalu lintas saat itu sedang padat. Alhasil, motor curian tersebut ditinggalkan begitu saja oleh mereka.
"Pada saat pengejaran oleh warga, maling tersebut sempat beberapa kali melepaskan tembakan senjata api. Warga yang sedang lewat pun masing-masing menyelamatkan diri," tulis keterangan video itu.
Kapolsek Cilandak, Kompol Multazam, membenarkan adanya peristiwa itu. Disebutkan, aksi pencurian tersebut terjadi pada Kamis (3/11) sekitar pukul 17.30 WIB. Pihaknya pun langsung melakukan pengecekan ke lokasi kejadian.
"(Kejadian) kemarin. Tim dari polsek sudah turun ke TKP," ujar Multazam saat dikonfirmasi, Jumat (4/11).
ADVERTISEMENT
Dia menjelaskan, tembakan tersebut dilepaskan beberapa kali oleh para pelaku ke arah warga yang mencoba mengejarnya. Beruntung seluruh tembakan tak ada yang mengenai korban.
"Mengarah ke bagian leher, dan kepala, namun tidak ditemukan luka pada korban," beber dia.
Multazam mengatakan, korban belum membuat laporan polisi karena memang tak ada kerugian yang diakibatkan oleh aksi pencurian itu.
Meski demikian, penyelidikan masih terus dilakukan guna mengungkap para pelaku sekaligus menelusuri senjata yang digunakan dalam peristiwa itu. Sebab, tak ditemukan adanya proyektil maupun selongsong peluru di lokasi.
"Tim masih berupaya melacak terduga pelaku, mohon doa dari masyarakat. Belum ditemukan proyektil atau selongsong. Sudah periksa 2 saksi dan akan kami kembangkan," tutup dia.