Misa Agung Paus Fransiskus Bubar, Jalan Sekitar GBK Macet Parah Malam Ini

5 September 2024 21:09 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Arus lalu lintas sekitar GBK macet parah usai Misa Agung Paus Fransiskus, Kamis (5/9/2024). Foto: Jonathan Devin/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Arus lalu lintas sekitar GBK macet parah usai Misa Agung Paus Fransiskus, Kamis (5/9/2024). Foto: Jonathan Devin/kumparan
ADVERTISEMENT
Kemacetan terjadi di sekitar kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Kamis (5/9) malam, usai perayaan Misa Agung yang dipimpin Paus Fransiskus.
ADVERTISEMENT
Pantauan kumparan sekitar pukul 20.30 WIB, kemacetan terjadi di Jalan Gerbang Pemuda. Salah satu penyebabnya adalah banyak bus pengangkut jemaat misa keluar masuk dari area GBK.
Tak hanya itu, sejumlah ojek online (ojol) juga berhenti di pinggir yang mengakibatkan kendaraan lain tersendat. Antrean kendaraan tersebut bahkan mengular hingga Jalan Gatot Subroto.
Arus lalu lintas sekitar GBK macet parah usai Misa Agung Paus Fransiskus, Kamis (5/9/2024). Foto: Jonathan Devin/kumparan
Kendaraan hanya bisa berjalan paling cepat 5 kilometer per jam, bahkan sesekali berhenti untuk beberapa detik.
Hal yang sama juga terjadi di Jalan Jenderal Sudirman. Banyaknya bus yang datang menjemput jemaat misa di GBK menjadi penyebabnya. Bus-bus tersebut datang dari beberapa kantong parkir yang sudah disediakan.
Tampak sejumlah anggota kepolisian berjaga di beberapa titik untuk mengurai kemacetan yang terjadi.
ADVERTISEMENT