Pengumuman Mahfud Cawapres Ganjar di Depan Mata

17 Oktober 2023 20:35 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ganjar akrab dengan Mahfud MD di acara ngunduh mantu pernikahan putra Mustofa Aqil Siroj. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Ganjar akrab dengan Mahfud MD di acara ngunduh mantu pernikahan putra Mustofa Aqil Siroj. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dan para parpol koalisi akan mengumumkan cawapres Ganjar Pranowo. Pengumuman dilakukan di kantor DPP PDIP pada Rabu (18/10) pukul 10.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Sejauh ini, memang ada sejumlah nama yang mengerucut jadi kandidat cawapres Ganjar. Misalnya Menko Polhukam Mahfud MD, Menparekraf Sandiaga Uno, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.
Belakangan, nama Mahfud MD makin menguat. Sebab, Gibran yang notabene kader PDIP justru digadang-gadang jadi cawapres Prabowo.
Salah satu kode keras muncul dari Wakil Ketua TPN Ganjar Presiden, Benny Rhamdani, sempat mengungkap inisial cawapres Gibran. Ya, itu M.
"Saya belum tahu. Tapi kalau untuk cawapres kan sudah final ya inisialnya M," kata Benny saat dihubungi, Selasa (17/10).
Ganjar akrab dengan Mahfud MD di acara ngunduh mantu pernikahan putra Mustofa Aqil Siroj. Foto: Dok. Istimewa
Namun, Waketum Hanura itu belum secara gamblang menyebut siapa sosok dengan inisial M yang ia maksud. Walau saat ini yang paling santer jadi cawapres Ganjar, yakni Menko Polhukam Mahfud MD.
ADVERTISEMENT
"Ada Mas Mahfud, Mbak Khofifah, Mas Erick, Mas Andika. Jadi inisialnya M," kata dia.
Mahfud kemudian dikabarkan menyambangi kediaman Megawati di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (17/10). Memang ada sejumlah mobil yang terparkir di dalam.
Tak lama kemudian, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto keluar untuk menemui wartawan. Dia memastikan pengumuman cawapres berlangsung besok.
Saat ditanya apakah Mahfud yang jadi cawapres, Hasto menjawab diplomatis.
"Inisialnya Indonesia raya. Jadi untuk Indonesia raya, untuk rakyat Indonesia, untuk kemajuan bersama," kata Hasto.
Hasto juga tak mau mengungkap apakah Mahfud bertemu dengan Megawati.
"Jadi hari ini ibu hanya bertemu dengan jajaran internal DPP. Ini kan sudah ada teknologi, jadi komunikasi sudah dilakukan dengan melakukan sarana yang ada," kata Hasto.
ADVERTISEMENT
"Pencermatan itu sudah dilakukan cukup lama. Jadi pertemuan kalau Ibu Mega bisa dilakukan di ruang publik jadi tidak ada yang disembunyikan. Maka mohon sabar tunggu pengumuman besok," ucap dia.
Bila tak ada aral melintang, cawapres Ganjar, yakni Mahfud MD akan diumumkan besok.