Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Polda Metro Gelar Patroli Medsos, Antisipasi Tawuran Saat Malam Tahun Baru
12 Desember 2024 12:44 WIB
ยท
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
"Tawuran ini memang menjadi salah satu kerawanan yang harus diantisipasi, terutama pada malam tahun baru. Kalau patroli medsos itu ada tim khusus dari Direktorat Siber, tetapi personel Humas juga kita berdayakan untuk mengawasi dan melakukan sosialisasi anti-tawuran melalui medsos," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi dalam keterangannya, Kamis (12/12).
Tak hanya itu, Humas Polda Metro Jaya juga menggelar pelatihan personel untuk membangun strategi konten kreatif.
"Personel Humas dilatih untuk membuat konten yang kreatif agar masyarakat juga tertarik untuk melihat atau mendengar pesan-pesan Kamtibmas yang kita sampaikan melalui media sosial," jelasnya.
"Dengan adanya pelatihan rutin ini, diharapkan personel Bidhumas, baik yang di Polda Metro, polres, maupun polsek semakin mumpuni dalam bidang komunikasi," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Pelatihan ini, kata Ade Ary, penting untuk meningkatkan kemampuan dan keahlian personel humas. Mereka diharapkan mengikuti tren yang berkembang di masyarakat agar tak ketinggalan informasi.
"Humas itu kan corongnya yang mencerminkan instansinya, sehingga humas ini diharapkan punya strategi yang baik dalam berkomunikasi dengan masyarakat," tutupnya.