Polda Metro Tangkap Lagi 3 Pelaku Pembakaran Mobil Polisi di Depok

21 April 2025 12:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi memberikan keterangan terkait pengungkapan kasus penipuan berskema ponzi dengan tersangka berinisial SFM di Polda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu (18/1/2025). Foto: Akbar Nugroho Gumay/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi memberikan keterangan terkait pengungkapan kasus penipuan berskema ponzi dengan tersangka berinisial SFM di Polda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu (18/1/2025). Foto: Akbar Nugroho Gumay/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Polda Metro Jaya menangkap 3 pelaku lain yang melakukan pembakaran mobil polisi di kawasan Harjamukti, Cimanggis, Depok. Sehingga total kini sudah ada 5 orang pelaku yang diamankan.
ADVERTISEMENT
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indrasi mengatakan, kelima pelaku yang telah diamankan berinisial RS, GR alias AR, ASR, LA, dan LS.
"Melakukan penangkapan terhadap 5 tersangka," ujar Ade dalam keterangannya, Senin (21/4).
Tampang pelaku pembakaran mobil polisi di Depok. Foto: Dok. Istimewa
Ade menjelaskan, para pelaku ditangkap pada waktu dan lokasi yang berbeda. Mereka juga memiliki peran masing-masing.
Dia mengungkapkan, pelaku RS dan ASR berperan mencegat anggota polisi yang hendak keluar dari kawasan tersebut. RS juga sempat memukul salah satu anggota polisi.
Tampang pelaku pembakaran mobil polisi di Depok. Foto: Dok. Istimewa
"Pelaku GS dan LS merusak mobil anggota Polisi Polres Depok. Sementara LA berperan menghasut untuk membakar mobil," ujarnya.
Ade menjelaskan, masih ada 4 pelaku lainnya yang masih buron hingga saat ini. Mereka dalam pengejaran polisi.
Tampang pelaku pembakaran mobil polisi di Depok. Foto: Dok. Istimewa
Sebelumnya beredar video memperlihatkan mobil polisi dicegat sejumlah orang di Jalan Kampung Baru Harjamukti, Depok pada Jumat (18/4) dini hari.
ADVERTISEMENT
Saat itu polisi tengah menjemput pelaku penganiayaan dan kepemilikan senjata api di daerah itu.
Tampang pelaku pembakaran mobil polisi di Depok. Foto: Dok. Istimewa
Dalam video itu, tampak mobil polisi berwarna silver dan putih disetop. Sejumlah orang memasang kayu menutup akses keluar jalan kompleks tersebut. Terdengar juga suara letusan diduga tembakan peringatan.
Akan tetapi, kelompok tersebut malah menantang balik polisi dan mengeluarkan makian. Bahkan, ada mobil polisi yang dibakar.
Tampang pelaku pembakaran mobil polisi di Depok. Foto: Dok. Istimewa