Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Prabowo Dukung RUU Perampasan Aset: Enak Aja Udah Nyolong Gak Dikembalikan
1 Mei 2025 11:59 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Presiden Prabowo Subianto mendukung segera dibahasnya rancangan Undang-Undang Perampasan Aset. Menurutnya, aturan ini dibutuhkan dalam rangka pemberantasan korupsi.
ADVERTISEMENT
"Dalam rangka juga pemberantasan korupsi, saya mendukung Undang-Undang Perampasan Aset. Saya mendukung," kata Prabowo saat menghadiri acara peringatan May Day 2025 di Monas, Jakarta Pusat, Kamis (1/5).
Prabowo menilai, UU Perampasan Aset diperlukan untuk mengembalikan aset negara yang diambil oleh koruptor.
"Enak aja udah nyolong engga mau kembalikan aset, gue tarik aja," ujar dia.
Prabowo kemudian bertanya kepada massa buruh terkait tindakannya dalam rangka memberantas korupsi.
"Setuju? Bagaimana, kita teruskan? Kita teruskan perlawanan terhadap koruptor?" tanya Prabowo.
"Betul," jawab buruh serempak.
Di sisi lain, Prabowo juga mengingatkan kepada para buruh agar tak perlu menjadi demonstran bayaran. Apalagi demo yang mendukung pelaku korupsi.
"Nanti lu dikasih duit, lu demo untuk koruptor, bener ya? Awas lho. Gue heran di Indonesia ada demo mendukung koruptor, gue heran," ucap Prabowo.
ADVERTISEMENT
Rancangan Undang-Undang Perampasan Aset hingga saat ini belum juga dibahas. Bahkan, RUU tersebut tidak masuk dalam program legislasi nasional (Prolegnas) prioritas yang akan dibahas pada 2025.
Menteri Hukum, Supratman Andi Agtas, menyebut pembahasan RUU ini menyangkut masalah politik. Namun, dia memastikan pemerintah akan memberikan atensi untuk segera dibahas.