Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
ADVERTISEMENT
Objek wisata di kawasan Gunung Tangkuban Parahu hari ini kembali dibuka. Hal tersebut menyusul penurunan status gunung dari level II waspada menjadi level I normal oleh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG).
ADVERTISEMENT
Pengelola TWA Gunung Tangkuban Parahu , Putra Kaban, memastikan objek wisata kembali dibuka mulai Senin (21/10) pukul 10.00 WIB. Keputusan diambil satu jam setelah informasi mengenai status gunung diturunkan.
"Kami langsung buka hari ini. Artinya, kami langsung beroperasi seperti biasa," kata Putra ketika dikonfirmasi, Senin (21/10).
Putra mengaku telah mengevaluasi dan menambah rambu keselamatan di kawasan wisata Gunung Tangkuban Parahu . Tujuannya tak lain meningkatkan keamanan dan kenyamanan pengunjung.
Kaban menuturkan, ada 5 ribu masyarakat yang menggantungkan hidupnya pada kawasan wisata Gunung Tangkuban Parahu. Dia mengakui erupsi beberapa bulan lalu berdampak pada aktivitas masyarakat, terutama pedagang.
"Tiga bulan ini merupakan masa yang luar biasa," lanjut dia.
Kaban memperkirakan penurunan aktivitas vulkanik Gunung Tangkuban Parahu tak lepas dari doa yang dipanjatkan masyarakat. Dia pun mempersilakan kepada wisatawan untuk datang ke kawasan wisata Gunung Tangkuban Parahu.
ADVERTISEMENT
"Kepada pengunjung silakan datang. Di atas aman dan bersih. Ini berkat doa kita semua," ungkapnya.