Wakil Ketua DPRD: JIS Menjadi Legacy Pemerintah DKI Jakarta

22 Oktober 2021 12:12 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) di Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (12/10/2021). Foto: Dhemas Reviyanto/Antara Foto
zoom-in-whitePerbesar
Suasana pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) di Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (12/10/2021). Foto: Dhemas Reviyanto/Antara Foto
ADVERTISEMENT
Jakarta International Stadium (JIS) di Jakarta Utara, mulai dibangun sejak 2019 dan diperkirakan selesai pada Desember 2021 mendatang. Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Muhammad Taufik, mengatakan stadion ini menjadi legacy atau warisan pemerintah DKI Jakarta pada saat pembangunannya.
ADVERTISEMENT
"DPRD memberikan dukungan pada pembangunan JIS. Jadi ini jadi legacy dari pemerintahan kami begitu. Pemerintahan itu, eksekutif dan legislatif, jadi antara gubernur dan semua anggota DPRD (DKI Jakarta)," kata Muhammad Taufik, saat meninjau pembangunan JIS di Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (22/10), seperti dilansir Antara.
Untuk diketahui, pimpinan dan anggota DPRD DKI Jakarta meninjau lokasi proyek pembangunan JIS di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara, hari ini sekitar pukul 07.30 WIB.
Wakil Ketua DPRD Fraksi Gerindra, M. Taufik, di DPRD DKI Jakarta, Senin (17/2). Foto: Efira Tamara/kumparan
Mereka antara lain, Wakil Ketua DPRD Muhammad Taufik (Fraksi Gerindra) dan Suhaimi (Fraksi PKS), Ketua Fraksi Partai Golkar Basri Baco, Ketua Fraksi Partai Nasdem Wibi Andrino, Wakil Ketua Komisi E Anggara Satro (FPSI), dan Anggota Fraksi Komisi C Farazandi FidinaDelegasinsyah (FPAN).
ADVERTISEMENT
Delegasi anggota DPRD DKI melakukan peninjauan ke lapangan latih, yang disambut oleh Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Perseroda Widi Amanasto, yang didampingi Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum PT Jakpro Perseroda M Taufiqurrahman, dan Manajer Proyek JIS Arry Wibowo.
Pekerja memotong rumput lapangan latihan di kawasan Jakarta International Stadium (JIS), Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (12/10/2021). Foto: Dhemas Reviyanto/Antara Foto
Dari dialog tersebut, Widi Amanasto menjelaskan, rencananya JIS akan digunakan sebagai lokasi pertandingan persahabatan antara PSSI All Star dan klub U-20 dari Spanyol, pada Desember mendatang.
=======================
Ikuti survei kumparan dan menangi e-voucher senilai total Rp3 juta. Isi surveinya sekarang di kum.pr/surveinews