Bugatti Hadirkan Chiron Varian Sport

6 Maret 2018 19:34 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
New Bugatti Chirron Sport (Foto: dok. Autoevolution)
zoom-in-whitePerbesar
New Bugatti Chirron Sport (Foto: dok. Autoevolution)
ADVERTISEMENT
Bugatti selalu dikenal sebagai produsen jet darat yang bersaing menghadirkan produk mobil tercepat di dunia.
ADVERTISEMENT
Bertepatan dengan gelaran Geneva Motor Show 2018, pabrikan asal Prancis ini memamerkan varian terbaru dari Bugatti Chiron, dengan embel-embel Sport di namanya.
Meski baru, Bugatti juga mengakui Chiron Sport teranyar ini tidak memiliki perbedaan yang signifikan dari pendahulunya. Dari segi dapur pacu, varian sport menggendong mesin W16 quad-turbo 8L yang dapat menyemburkan tenaga maksimum sebesar 1.500 daya kuda (dk) sama dengan varian standarnya. Namun disebutkan varian sport ini dilengkapi dengan sistem handling dan ketangkasan yang dibuat lebih mantap dari varian sebelumnya.
Karena menggunakan mesin yang sama, kemampuan akselerasi di atas kertasnya yang juga tidak berubah. Masih sama dengan janjinya pada saat melahirkan Chiron pertama kali yang dapat melaju dari diam hingga 100 km/jam dengan waktu di bawah 2,5 detik dan dengan kecepatan maksimum yang mencapai angka 420 km/jam.
ADVERTISEMENT
Di sisi lain, perusahaan yang berbasis di Molsheim, Prancis ini mengungkap jika varian yang baru mereka keluarkan ini memiliki bobot 18 kilogram lebih ringan dari yang sebelumnya. Pada bagian suspensinya, varian Sport memiliki struktur suspensi yang dibuat lebih kaku dibandingkan Chiron terdahulu, dari situ diharapkan peredam kejutnya bisa 10 % lebih dinamis dari sebelumnya.
New Bugatti Chirron Sport (Foto: dok. Autoevolution)
zoom-in-whitePerbesar
New Bugatti Chirron Sport (Foto: dok. Autoevolution)
Menariknya, pihak Bugatti mengakui jika Chiron Sport-nya tidak terlalu istimewa dibandingkan hypercar yang sudah mereka lahirkan terlebih dulu. Namun mereka mengkalim bila Bugatti Chiron Sport sedikit unggul untuk masalah performa pada saat melalui jalur pengujian di jalur uji Nardo (Nardo Ring merupakan wilayah yang sangat kering dan tandus, serta memiliki konsistensi sinar matahari sepanjang tahun).
“Chiron Sport terbaru ini lima detik lebih cepat dibandingkan dengan pendahulunya saat melakukan pengujian di jalur Nardo. Sistem handling-nya juga bisa dikatakan sangat baik, bahkan pada saat menikung dengan kecepatan lebih dari 200 km/jam,” kata pihak Bugatti.
ADVERTISEMENT
Bugatti Chiron Sport yang dipresentasekan di Jenewa dibalut dengan warna Italian Red yang dihiasi dengan serat karbon berwarna abu-abu. Untuk bagian dalamnya, kita bisa menemukan embel-embel Chiron Sport yang disulam pada bagian konsol tengah. Seluruh bagian interior didominasi oleh warna hitam dengan jahitan kontras berwarna merah.
Diketahui Bugatti akan menjual mobil ini seharga 2,65 juta euro atau setara dengan Rp 44,5 miliar di Eropa (tanpa pajak). Sedangkan di Amerika harganya lebih murah. Dengan uang 3,26 dolar Amerika Serikat atau Rp 44,2 miliar kamu sudah termasuk membayar pajak, biaya pengiriman dan bea cukai dair jet darat ini.
*Dolar Amerika dikonversikan dengan kurs 1 dolar = Rp 13.582 per 6 Maret 2018 Euro dikonversikan dengan kurs 1 euro = Rp 16.821 per 6 Maret 2018
ADVERTISEMENT