Hyundai Creta Bisa Dipesan dengan Booking Fee Rp 5 Juta, Harga Rp 300 Jutaan

27 Oktober 2021 13:06 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sketsa Hyundai Creta Indonesia. Foto: dok. Hyundai Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Sketsa Hyundai Creta Indonesia. Foto: dok. Hyundai Indonesia
ADVERTISEMENT
Setelah pengumuman hadirnya Hyundai Creta di pasar Indonesia, kepastian peluncuran small SUV Hyundai tersebut tampaknya hanya tinggal menghitung hari.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan hasil kulik ke diler dan tenaga penjual Hyundai, Hyundai Creta 2021 dipastikan akan memulai debutnya di Gaikindo International Auto Show (GIIAS) 2021 mendatang.
“Iya, (Creta) nanti akan diluncurkan di GIIAS,” ucap salah satu pramuniaga Hyundai Jakarta yang enggan disebutkan namanya.
Kepastian peluncuran Hyundai Creta pun juga sudah diungkapkan langsung oleh akun Instagram resmi Hyundai @hyundaimotorindonesia.
“Segera hadir, SUV pertama buatan Indonesia dari Hyundai dengan tampilan eksterior futuristik,” demikian seperti yang tertulis pada unggahan tersebut.
Selain hadir sebagai produk baru, Hyundai juga memastikan kalau Creta akan jadi model pertama yang diproduksi di fasilitas produksi Hyundai di Indonesia.
“Sebagai mobil yang dihadirkan untuk menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia, untuk pertama kali juga Creta akan menjadi mobil Hyundai yang diproduksi di Indonesia di pabrik pertama Hyundai untuk Asia Tenggara,” demikian pada unggahan berikutnya.
ADVERTISEMENT

Sudah dapat melakukan pemesanan awal

Jika berminat untuk memboyong SUV kompak Hyundai ini, Anda sudah dapat melakukan pemesanan awal dengan mahar sebesar Rp 5 juta.
“Untuk booking fee kita Rp 5 juta karena nanti harga OTR-nya sekitar Rp 300 jutaan,” ujar pramuniaga tersebut. Sementara menurut tenaga penjual Hyundai lainnya menyebut jika estimasi harga Hyundai Creta berkisar Rp 350 juta sampai Rp 425 jutaan.
Pramuniaga tersebut juga menambahkan, jika ada calon konsumen yang sudah melakukan booking sebelum dan saat pameran GIIAS berlangsung, maka dijanjikan akan mendapatkan unitnya paling cepat bulan Januari 2022 mendatang.

Tampilan Hyundai Creta

Sketsa Hyundai Creta Indonesia. Foto: dok. Hyundai Indonesia
Meski data spesifikasi Creta masih belum jelas, Hyundai Indonesia justru telah memberikan bocoran terkait tampilan eksterior dan interior Creta melalui sebuah sketsa gambar.
ADVERTISEMENT
Terlihat pada tampilan eksteriornya, Hyundai Creta khusus pasar Indonesia sudah hadir dalam versi facelift. Ini tercermin dari desain grille-nya yang mengusung bahasa desain Parametric Jewel Grille yang merupakan perwujudan dari gaya desain Hyundai masa kini, yaitu Parametric Dynamics.
Desain grille itu dipadukan dengan lampu DRL Parametric Jewel Hidden yang membuatnya tampil sangat futuristik. Selain menampilkan sketsa bagian depan, Hyundai juga turut memamerkan sketsa desain belakang dari Creta. Khusus pasar Indonesia, mobil ini hadir dengan lampu belakang bergaya bumerang yang sudah menggunakan LED.
Ada juga spoiler di bagian atas yang sudah dilengkapi dengan high mount stop lamp, serta under guard pada bumper bawahnya.
Sketsa Hyundai Creta Indonesia. Foto: dok. Hyundai Indonesia
Beranjak pada bagian interior, Hyundai Creta hadir dengan bahasa desain interior yang sporty dan tangguh. Ini terlihat dari bentuk dasbornya yang tegap serta penggunaan desain roda kemudi model terkini.
ADVERTISEMENT
Tersemat juga fitur infotainment berupa head unit layar sentuh berukuran 8 inci, serta ada juga pengaturan AC digital pada bagian bawahnya.
Belum ada informasi lanjut mengenai fitur-fitur unggulan apa saja yang akan tersemat pada Hyundai Creta ini.

Hyundai optimis lawan kompetitor dengan Creta

Hyundai Creta tertangkap sedang uji jalan (27/10) Foto: dok. Istimewa
Jika melihat secara global, Hyundai Creta merupakan salah satu model jenama asal Korea Selatan yang paling laris di dunia. Selain itu, SUV ini juga dikembangkan lebih lanjut agar mampu menyesuaikan dan memenuhi kebutuhan pasar Indonesia.
“Creta sendiri pun sudah memiliki garis desain yang cocok untuk konsumen Indonesia, kemudian juga banyak sekali keunggulan dari segi fitur yang tentunya kami merasa ini akan sangat memberikan diferensiasi untuk market di Indonesia,” ujar GM Marketing PT HMID, Astrid Ariani Wijaya.
ADVERTISEMENT
Hyundai sendiri memang mendesain Hyundai Creta khusus untuk Indonesia, sehingga sangat yakin mampu memenuhi keinginan pasar Indonesia. Ini sebabnya mengapa Hyundai terlihat sangat optimis mampu melawan kompetitornya.