Sinyal Honda BR-V Terbaru Meluncur Sebentar Lagi

18 Juni 2021 11:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Honda BR-V generasi baru terendus bakal segera mengaspal di Indonesia. Kabar ini sudah ramai jadi perbincangan, apalagi sejak munculnya mobil konsep Honda N7X.
ADVERTISEMENT
Pabrikan asal Jepang tersebut, Honda N7X dirancang dengan konsep campuran SUV dan MPV. Dan posisinya, kurang lebih akan berada di segmen low SUV.
Lantas banyak yang berspekulasi, apakah ini calon generasi kedua dari Honda BR-V atau malah disuntik mati dan diganti Honda N7X?
Ya bukan hitung-hitungan sembarang. Argumentasinya, bila memang bakal dijual, agak kurang pas bila bersandingan dengan Honda BR-V. Berpotensi ada kanibalisme.
Jadi pilihannya antara Honda BR-V disuntik mati, atau menjadi generasi keduanya. Dan pilihan kedua paling aman, demi menghindari stigma buruk, memensiunkan mobil yang baru satu generasi. Ya seolah jadi produk gagal.

Sinyal Honda BR-V Generasi baru mencuat

Nah tak berselang lama sejak pengenalan Honda N7X, ada sinyal santer terkait generasi kedua Honda BR-V. Ya ada nama baru di daftar Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) Jakarta.
Mobil konsep Honda pertama di Dunia meluncur di Indonesia, Senin (3/5). Foto: dok. Honda
Di dalam NJKB ada tertera nama baru HBRVDG315LPRECVT, HBRVDG315LPREHSCVT, HONDABRVDG315LECVT, HONDABRVDG315LEMT, HONDABRVDG315LSMT.
ADVERTISEMENT
Nama-nama tersebut bersandingan dengan nama Honda BR-V lain. Namun ada yang menarik. Pada penamaan baru tertera 'DG3'. Padahal Honda BR-V yang sekarang ini berkode DG1.
KumparanOTO kemudian langsung mengonfirmasinya kepada pihak Honda Indonesia.
"Iya DG1 kode Honda BR-V (yang saat ini dijual)," ucap Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor Yusak Billy kepada kumparan, Jumat (18/6).
Nama baru Honda BR-V tertera di situs NJKB Jakarta. Foto: Dok. Istimewa
Nah berarti kesimpulannya, kode DG3 bukan produk yang sekarang, dan ada indikasi adalah generasi baru Honda BR-V. Menarik!

Honda BR-V generasi baru meluncur di GIIAS?

Nah terkait apakah berbasis mobil konsep Honda N7X, Billy enggan mengatakannya. Dirinya hanya menjawab normatif, sembari memberikan sinyal waktu peluncuran Honda N7X versi dijual massal.
ADVERTISEMENT
"Kami akan berikan kejutan excitement berikutnya di GIIAS 2021. Nanti kita akan berikan semua detail di sana," ucapnya.
Nama baru Honda BR-V tertera di situs NJKB Jakarta. Foto: Dok. Istimewa