Toyota Rush Pimpin Segmen Medium SUV

22 Januari 2020 20:30 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Toyota Rush 1.5 TRD Sportivo Foto: Muhammad Ikbal
zoom-in-whitePerbesar
Toyota Rush 1.5 TRD Sportivo Foto: Muhammad Ikbal
ADVERTISEMENT
Toyota Rush masih mengukuhkan posisinya sebagai pemegang takhta pasar Low SUV Tanah Air selama 2019. Model penyegaran yang dirilis Toyota-Astra Motor (TAM) setahun silam, dianggap berhasil mendongkrak penjualan.
ADVERTISEMENT
Mengacu data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), sepanjang 2019, Toyota Indonesia membukukan wholesales (distribusi dari pabrik ke diler) sebanyak 61.569 unit Rush.
Toyota Rush Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Angka tersebut naik 15,8 persen ternyata bila dibandingkan periode yang sama pada 2018. Tahun itu, TAM menorehkan pengiriman sebanyak 53.145 unit.
Direktur Pemasaran PT TAM, Anton Jimmy Suwandi mengamini bila generasi kedua ini mendapat sambutan positif dari masyarakat.
"Toyota Rush memang produk yang penerimaannya kuat. Berkat FMC (Full Model Change) di awal 2018 dan permintaannya masih berlanjut di 2019," ujar Anton saat dihubungi kumparan, Rabu (22/1).
All new Toyota Rush Foto: Gesit Prayogi/kumparan
Namun yang menarik adalah persaingan di posisi dua dan tiga segmen Low SUV. Di mana sebelumnya Honda HR-V berhasil merangsek posisi dua selama periode Januari hingga Juli 2019, sekaligus menggantikan kedudukan Daihatsu Terios.
ADVERTISEMENT
Kendati begitu setelah ditotal wholesales-nya, Daihatsu nyatanya masih mengamankan posisi dua dengan distribusi sebanyak 24.332 unit. Turun 22,6 persen sebenarnya bila melihat data yang sama tahun 2018 sebesar 31.453 unit.
Menguji ketangguhan Daihatsu Terios Foto: Istimewa.
Adapun Honda lagi-lagi harus puas dengan mendiami posisi tiga lewat distribusi HR-V 1.500 cc sebanyak 20.226 unit. Sama seperti Daihatsu yang turun penjualannya sebanyak 33,9 persen ketimbang 2018.
Selebihnya untuk posisi empat dan lima, dihuni oleh Honda BR-V dan Suzuki S-Cross yang masing-masing terdistribusi sebanyak 482 dan 84 unit.
Hati-hati dengan model baru
Meskipun tetap di posisi puncak, tak lekas membuat TAM berbesar hati. Menurut Anton, pabrikan akan bersiaga terhadap kehadiran model baru.
Utamanya Mitsubishi Xpander Cross dan Suzuki XL7 yang bisa merebut pasar Low SUV --meskipun keduanya didaulat meramaikan segmen Low MPV.
ADVERTISEMENT
"Tentu kompetisi akan selalu hadir. Ini juga harapannya bisa meningkatkan market," kata Anton.
Peluncuran All New Toyota Rush Foto: Antara/Audy Alwi
Sepanjang 2020 kata Anton, akan jadi momentum bagi pabrikan tiga oval untuk berusaha mempertahankan market share di angka 32 persen di tengah gempuran mobil-mobil baru maupun penyegaran.
"Di saat itu, kami harus berusaha menarik perhatian kustomer ke produk Toyota untuk menambah atau minimal mempertahankan volume," tuntasnya.