5 Destinasi di Sekitar Gunung Salak yang Asyik untuk Selfie

11 Oktober 2018 17:53 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lanskap Gunung Salak, Jawa Barat (Foto: Flickr / prina widia)
zoom-in-whitePerbesar
Lanskap Gunung Salak, Jawa Barat (Foto: Flickr / prina widia)
ADVERTISEMENT
Bagi warga Jakarta dan sekitarnya, Gunung Salak merupakan salah satu alternatif destinasi jika ingin merasakan nafas pegunungan. Udaranya yang sejuk, pemandangannya yang indah, dan tentunya lokasi yang tak jauh dari Jakarta membuat Gunung Salak cocok dijadikan pilihan menghabiskan akhir pekan.
ADVERTISEMENT
Selain bisa mendaki Gunung Salak, nyatanya juga terdapat beberapa tempat wisata yang ditawarkan oleh gunung yang berada di Bogor itu. Curug, pura, hingga spot foto menarik dan kekinian bisa kamu temukan di sana.
Untuk itu, berikut kumparanTRAVEL rangkum lima tempat wisata yang bisa kamu kunjungi di kaki Gunung Salak:
1. Air Terjun Cigamea
Ingin merasakan sejuknya air terjun? Maka, Air Tejun Cigamea harus masuk dalam daftar tempat yang wajib kamu kunjungi ketika berada di Gunung Salak.
Terletak di Desa Gunung Sari, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, kamu harus menuruni tebing sedalam 500 meter dan melalui anak tangga yang tertata rapi untuk menuju air terjun ini. Di sepanjang jalan air terjun yang berada di lereng Gunung Salak ini, kamu dapat melihat beberapa monyet ekor panjang yang hidup liar di alam bebas.
ADVERTISEMENT
Kamu harus mengeluarkan uang sebesar Rp 7 ribu untuk masuk ke dalam air terjun ini. Namun, pemandangan indah dengan derasnya air yang disajikan siap menyambut seluruh pengunjung yang datang ke sana.
2. Taman Nasional Gunung Halimun Salak
Taman Nasional Gunung Halimun Salak juga menjadi tempat selanjutnya yang bisa kamu kunjungi. Deretan pohon pinus membentang luas dan membuat lingkungan sekitar terasa asri.
Tak hanya bisa menikmati indahnya deretan pohon pinus, kamu juga bisa berkunjung ke Curug Balong Endah dan Curug Kondang yang ada di dalam Taman Nasional Gunung Halimun Salak. Cukup keluarkan uang sebesar Rp 15 ribu untuk masuk ke dalam taman nasional ini.
3. Pura Parahiyangan Agung Jagatkarta
Tak melulu soal air terjun atau taman nasional, ternyata di Gunung Salak juga terdapat Pura Parahiyangan yang menjadi pura terbesar kedua di Indonesia. Terletak di Desa Taman Sari, Lereng Gunung Salak, Bogor, pura ini memiliki luas sekitar 3,5 hektare.
ADVERTISEMENT
Konon, bagian paling tinggi dari Pura Parahiyangan merupakan bagian yang paling suci. Pengelola pura hanya memperbolehkan pengunjung masuk ke rumah ibadah tersebut dengan batasan tersebut.
4. Kampung Sindang Barang Bogor
Lelah menyusuri wisata alam yang ada di Gunung Salak, kamu juga bisa melipir ke Kampung Sindang Barang Bogor. Berada tak jauh dari Kota Bogor, kampung ini dikabarkan merupakan replika kampung adat Sindang Barang yang kini telah punah.
Kampung Sindang Barang merupakan kampung tertua di Bogor dan diperkirakan sudah ada sejak zaman Kerajaan Sunda, sekitar abad ke 12. Penduduk asli Sindang Barang konon merupakan keturunan raja-raja Padjajaran.
Di kampung ini kamu dapat menyaksikan delapam kesenian Sunda yang telah direvitalisasi dan dilestarikan oleh penduduknya.
ADVERTISEMENT
5. Puncak Mustika Manik
Selanjutnya ada Puncak Mustika Manik yang menjadi wisata alam kekinian yang bersebelahan dengan Gunung Salak endah Bogor. Suasana sejuk sekaligus sajian pemandangan indah membuat tempat ini diburu oleh banyak orang.
Tak hanya menyuguhkan pemandangan alam yang asri, kamu juga bisa mengambil foto ciamik nan Instagramable di beberapa spot foto menarik di sana. Misalnya saja seperti rumah gantung yang lengkap dengan kursi dan meja, rumah pohon dengan camping tent di bagian atasnya, dan jembatan pohon yang digiasi akar yang dibentuk menyerupai tanda love.
Siap berwisata ke Gunung Salak?