Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Menjadi negara dengan mayoritas penduduk beragama Katholik terbesar ketiga di dunia, nama Filipina seolah sering terlewat dari daftar destinasi yang Muslim-friendly. Sayangnya, anggapan tersebut salah, karena Filipina sesungguhnya merupakan negara yang sangat ramah pada keberagaman.
ADVERTISEMENT
Kamu juga tak perlu khawatir untuk liburan ke Filipina , sebab di sana kamu tak akan kesulitan menemukan masjid hingga makanan halal. Dilansir dari Halalzilla, Jumat (29/11) berikut lima destinasi wisata halal di Filipina yang sayang jika tak kamu kunjungi.
1. Kota Davao
Kota Davao merupakan kota terbesar yang ada di Filipina. Alih-alih jadi kota metropolitan, Davao justru menonjolkan keindahan alamnya. Bagi kamu yang suka naik gunung, tak ada salahnya mencoba mendaki ke Gunung Apo, gunung tertinggi yang ada di Filipina.
Dikenal sebagai King of Philippine Peaks, Gunung Apo punya ketinggian 3.144 meter di atas permukaan laut. Saat sampai ke puncak, kamu akan terpesona dengan panoramanya.
Setelah mendaki ke Gunung Apo, kamu bisa kembali ke pusat kota dan menunaikan ibadah di Omar Mosque Toril Islamic Center. Selain masjid ini, kamu juga bisa beribadah di Ecoland Mosque, Davao City Islamic Center, and Mercy Islamic Foundation.
ADVERTISEMENT
2. Zamboanga
Zamboanga menjadi destinasi yang wajib kamu kunjungi untuk merasakan pengalaman yang berbeda saat liburan. Perjalanan ke Filipina kurang lengkap rasanya tanpa berkunjung ke pantainya yang berpasir pink.
Memiliki populasi sekitar 336 ribu penduduk Muslim, Zamboanga juga punya banyak pilihan restoran halal dan masjid-masjid cantik. Jangan lupa untuk berkunjung ke Masjid Taluksangay, masjid yang dibangun pada 1885 silam ini merupakan masjid tertua di Zamboanga.
Masjid ini punya kubah dengan warna merah yang cantik membuat turis tertarik untuk datang ke sana. Selain Masjid Taluksangay, kamu juga bisa menunaikan ibadah di Masjid Santa Barbara.
3. Bukit Bohol
Bukit Bohol punya panorama dengan kecantikan yang luar biasa. Bukit ini juga dijuluki sebagai Bukit Coklat. Sebab, saat musim kering, rerumputan hijau di Bukit Bohol akan menjelma menjadi kering dan berwarna coklat. Adanya perubahan geologi tersebut membuat Bohol seolah menjelma menjadi bukit coklat raksasa.
ADVERTISEMENT
Selain punya pemandangan yang cantik, Bohol juga merupakan habitat asli untuk primata terkecil di dunia, Tarsier. Primata ini hanya punya tinggi sekitar tiga sampai enam inci saja.
Uniknya, binatang mungil ini punya mata yang besar. Kamu bisa bertemu dengan Tarsier di The Philippine Tarsier and Wildlife Sanctuary of Corella, Bohol.
4. Kota Cotabato
Mungkin nama Kota Cotabato masih asing bagi sebagian besar wisatawan. Padahal, kota ini sangat menarik karena punya deretan rumah pelangi di Pedro Colina Hill. Benar, rumah-rumah di PC Hill dicat dengan warna-warna mencolok, sehingga sangat menarik untuk dilihat dan tentunya Instagramable.
Di Kota ini sebanyak 26 persen penduduknya merupakan Muslim, sehingga kota cantik ini juga punya banyak masjid. Bahkan, tak hanya rumah saja yang warni-warni, masjid di Cotabato juga sangat unik karena berwarna pink.
ADVERTISEMENT
Masjid yang sangat eye-catching ini bernama Masjid Dimaukom atau lebih dikenal dengan sebutan Masjid Pink. Semua sudut dalam masjid ini benar-benar berwarna pink, mulai dari lantai hingga kubahnya. Menariknya, warna pink ini dipilih untuk melambangkan kedamaian.
Masjid lain yang tak kalah mengagumkan adalah The Sultan Haji Hassanal Bolkiah Masjid, yang lebih terkenal dengan sebutan Grand Mosque of Cotabato. Masjid ini merupakan masjid terbesar dan dapat menampung hingga 1.300 jamaah.
5. Pulau Gigantes
Ingin merasakan suasana santai saat liburan ke Filipina ? Pulau Gigantes punya solusinya.
Pulau ini merupakan salah satu pulau terluar di Filipina. Jaraknya sekitar lima jam dari Kota Iloilo. Namun, perjalanan panjang akan terbayar dengan pemandangan pantai yang indah.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa menikmati suasana pantai yang tenang, penginapan yang unik, dan tentunya bisa mencicipi masakan sefood segar. Selain berenang di pantainya yang indah, kamu juga bisa berjalan menyusuri hutan. Seru, kan?