Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Apa Fungsi Lampu Warna Merah dan Hijau yang Ada di Sayap Pesawat?
11 Maret 2019 18:52 WIB
Diperbarui 20 Maret 2019 20:08 WIB
ADVERTISEMENT
Saat tengah berada di dalam pesawat, pernahkah kamu menengok keluar jendela dan memperhatikan jika sayap pesawat punya lampu dengan warna berbeda?
Dilansir dari express.co.uk, berdasarkan keterangan seorang pilot pesawat Boeing 737 dalam akun YouTube, Mentour Pilot, lampu merah atau hijau yang disebut Nav & Logo Lights dapat memudahkan pilot lain untuk melihat lokasi pesawat ketika jarak pandang pilot terbatas. Misalnya pada malam hari atau saat kondisi saat minim cahaya.
ADVERTISEMENT
Warna lampu yang digunakan memang sengaja dibuat beda. Sebab, bila kedua lampu tersebut memiliki warnanya sama, baik petugas bandara atau pilot pesawat lain akan kesulitan menentukan dari mana arah pesawat lain. Maka dari itu, kedua cahaya dibuat berbeda dan harus selalu menyala baik selama penerbangan atau ketika sudah di darat.
Saking pentingnya, menurut laporan Business Insider, lampu merah dan hijau ini juga digunakan pada pesawat ruang angkasa.
Di sisi lain, selain lampu hijau dan merah, deretan cahaya lainnya yang ada di burung besi pun tak kalah penting. Salah satunya adalah Take off & Taxi Light yang berfungsi saat pesawat take off atau taxi.