Cegah Penyebaran COVID-19, Hewan-hewan di Kebun Binatang Oakland, AS, Divaksin

9 Juli 2021 8:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pengunjung memasuki kebun binatang Los Angeles yang kembali dibuka di Los Angeles, California, AS, Rabu (26/8). Foto: MARIO ANZUONI/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pengunjung memasuki kebun binatang Los Angeles yang kembali dibuka di Los Angeles, California, AS, Rabu (26/8). Foto: MARIO ANZUONI/REUTERS
ADVERTISEMENT
Hewan-hewan di Kebun Binatang Oakland di California, Amerika Serikat (AS), divaksin COVID-19 untuk mencegah penyebaran virus corona. Walau demikian, vaksin yang digunakan bukanlah vaksin yang sama digunakan untuk manusia, melainkan vaksin yang sudah diformulasikan khusus untuk hewan.
ADVERTISEMENT
Dilansir Travel and Leisure, sejauh ini, Kebun Binatang Oakland telah memvaksinasi harimau, beruang grizzly, beruang hitam, singa gunung, dan musang untuk mencegah penyebaran virus corona terhadap hewan. Meski saat ini tidak ada hewan di kebun binatang tersebut yang tertular virus corona, pihak kebun binatang mengatakan hal tersebut dilakukan sebagai bentuk pencegahan.
Pengunjung memotret gorila saat berkunjung ke kebun binatang Los Angeles di Los Angeles, California, AS, Rabu (26/8). Foto: MARIO ANZUONI/REUTERS
Adapun, hewan pertama yang menerima suntik vaksin di kebun binatang tersebut adalah sepasang harimau yang bernama Ginger dan Molly. Keduanya dipilih karena dianggap sebagai hewan yang rentan tertular virus COVID-19.
"Ada kasus nyata di mana hewan mengalami sakit ringan, parah atau bahkan kematian, dan itulah mengapa kami sangat proaktif," kata Dr. Alex Herman, wakil presiden layanan hewan di Kebun Binatang Oakland, kepada San Francisco Chronicle.
ADVERTISEMENT
Dr. Herman menambahkan, alasan lain kenapa hewan-hewan tersebut divaksin karena Kebun Binatang Oakland dihuni oleh spesies-spesies langka. Pihak kebun binatang telah mengembangkan program penyelamatan terhadap hewan, termasuk memberikan vaksinasi dari berbagai macam virus dan penyakit.
"Kami menjadikan pekerjaan mengurus (hewan) ini dengan sangat serius," lanjutnya.
Seorang anak melihat burung flamingo berkunjung ke kebun binatang Los Angeles di Los Angeles, California, AS, Rabu (26/8). Foto: MARIO ANZUONI/REUTERS
Kebun Binatang Oakland juga akan memvaksinasi seekor simpanse, singa, dan dua hyena. Sebanyak 110 hewan diperkirakan akan menerima vaksin.
Vaksin ini dikembangkan oleh Zoetis, sebuah perusahaan kesehatan hewan, yang menyumbangkan lebih dari 11.000 dosis vaksin ke hampir 70 kebun binatang dan organisasi lain, seperti cagar alam dan konservatori di 27 negara bagian yang berbeda.

Temuan Kasus COVID-19 di Kebun Binatang AS

Pengunjung melihat gambar gorila saat berkunjung ke kebun binatang Los Angeles di Los Angeles, California, AS, Rabu (26/8). Foto: MARIO ANZUONI/REUTERS
Tahun lalu, seekor macan di Kebun Binatang Bronx di New York yang terkonfirmasi positif COVID-19. Menurut otoritas kesehatan setempat, hewan tersebut diduga tertular virus setelah melakukan kontak dengan petugas kebun binatang yang positif COVID-19 tanpa gejala.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS, juga telah mencatat bahwa kucing, anjing, dan hewan peliharaan lainnya telah tertular COVID-19 dari manusia, tetapi mereka tidak perlu divaksinasi karena mereka tidak secara aktif menyebarkan penyakit.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)