Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
ADVERTISEMENT
Henley Passport Index kembali merilis paspor terkuat dan terlemah di dunia. Hasilnya, Jepang kembali menjadi negara yang memiliki paspor terkuat di dunia, dengan bebas visa ke 191 negara.
ADVERTISEMENT
Peringkat ini diikuti dengan Singapura yang berada di posisi kedua (bebas visa ke 190 negara) dan Korea Selatan, serta Jerman di posisi ketiga (bebas visa ke 189 negara). Indonesia sendiri berada di posisi ke-72 bersama China dan Kenya dengan bebas visa ke 71 negara.
Namun, selain negara yang memiliki paspor terkuat di dunia, nyatanya ada 10 negara dengan paspor terlemah di dunia. Ke-10 negara ini hanya memiliki bebas visa atau visa on arrival ke kurang dari 40 negara.
Misalnya Korea Utara dan Sudan yang menduduki peringkat ke-100 dengan akses bebas visa atau visa on arrival hanya ke 39 negara. Disusul oleh Nepal dan Palestina yang memiliki bebas visa dan visa on arrival ke 38 negara.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, dua posisi terakhir diisi oleh Irak yang berada di peringkat 106 dengan 28 bebas visa dan visa on arrival ke 28 negara. Kemudian, Afghanistan menempati peringkat 107 dengan bebas visa dan visa on arrival ke 26 negara.
Berikut 10 negara yang memiliki paspor paling lemah di dunia:
100. Korea Utara, Sudan (39 negara)
101. Nepal, Palestina (38 negara)
102. Libya (37 negara)
103. Yaman (33 negara)
104. Somalia, Pakistan (32 negara)
105. Suriah (29 negara)
106. Irak (28 negara)
107. Afghanistan (26 negara)
Peringkat di Henley Passpor Index sendiri didasarkan pada data yang disediakan oleh Otoritas Transportasi Udara Internasional (IATA), yang mencakup 199 paspor dan 227 tujuan perjalanan. Hasil dari data ini selalu diperbarui secara real time sepanjang tahun dan ketika perubahan kebijakan visa mulai berlaku.
ADVERTISEMENT