Pengalaman Menginap di Hotel yang Kental dengan Nuansa Jawa Tengah

15 Mei 2023 10:59
·
waktu baca 5 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hotel Atria Magelang. Foto: Atria Magelang
ADVERTISEMENT
Hotel tak hanya sekadar tempat menginap traveler. Lebih dari itu, ada banyak hotel dengan konsep unik yang menawarkan pengalaman menginap berbeda saat liburan.
ADVERTISEMENT
Pengalaman itu pula yang ditawarkan Hotel Atria Magelang yang terletak di Jalan Jend. Sudirman No.4 2, Tidar Selatan, Kecamatan Magelang Selatan, Kota Magelang, Jawa Tengah.
Lewat undangan familiarization trip (famtrip) Parador Hotel and Resort “The Beauty of Magelang and Malang” beberapa waktu lalu, kumparan berkesempatan untuk menginap di salah satu properti hotel Parador tersebut. Artsy nan modern jadi kesan yang pertama kali kumparan rasakan saat menginjakkan kaki di hotel ini.
Kamar tipe suite di Atria Magelang. Foto: Atria Magelang
Saat berada di lobi, kamu akan disuguhkan dengan indahnya ukiran kayu bermotif daun dengan warna kecokelatan. Semua itu, berpadu dengan mewahnya interior hotel yang didominasi warna putih dan merah.
Sebelum mendapatkan kunci kamar, kumparan diajak untuk menyaksikan salah satu tarian penyambutan khas Magelang, yaitu tari topeng ireng. Para penari dengan pakaian berwarna serba hitam menyambut ketibaan kami di Magelang.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, segelas wedang uwuh dan onde-onde yang disajikan pihak hotel menjadi hidangan yang tak lupa kami nikmati.
Seiring berakhirnya tarian topeng ireng yang dibawakan para penari, kumparan pun akhirnya mendapatkan kunci kamar. Kamar 808 di lantai 8 menjadi tempat menginap kumparan.
Kamar tipe deluxe di Hotel Atria Magelang. Foto: Atria Magelang
Adapun, kumparan mendapatkan kamar bertipe deluxe dengan luas 25 meter persegi. Tak berbeda jauh dengan hotel bintang 4 lainnya, kamar ini memiliki fasilitas yang cukup lengkap, di mana di dalamnya sudah tersedia TV layar datar, layanan Wi-Fi, kamar mandi lengkap dengan shower, brankas, ruang untuk bekerja hingga meja dan kursi untuk bersantai yang langsung menghadap ke balkon.
Dari sekian fasilitas yang ada, pandangan kumparan justru tertuju dengan lukisan atau ornamen-ornamen khas Jawa yang ada di kamar. Saat menginap di sini, kamu seakan diajak untuk menyelami kebudayaan Jawa Tengah, khususnya yang ada di Magelang.
ADVERTISEMENT
General Manager Hotel Atria Magelang, Chandra Irawan, mengatakan sesuai dengan moto hotel "Consciously Javanese", Atria Magelang memang menonjolkan nuansa khas Jawanya.
Tari penyambutan topeng ireng di Hotel Atria Magelang. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
"Kota ini heritage Belanda, kalau kabupaten heritage Javanese dari mulai kerajaan-kerajaan Syailendra sampai Borobudur," ungkap Chandra, kepada kumparan.
Menurut Chandra, Magelang tak hanya terkenal dengan wisata sejarahnya, tetapi juga destinasi-destinasi menarik lainnya. Meski saat mendengar Magelang banyak orang yang tertuju dengan Borobudur, nyatanya masih ada banyak daya tarik yang bisa disambangi wisatawan, mulai dari Ketep Pass, wisata Merapi, dan destinasi wisata lain yang ada di sekitarnya.
Ketika menginap di Hotel Atria Magelang, kumparan pun sempat menyambangi beberapa destinasi wisata yang sudah disebutkan di atas. Benar saja, Magelang memang menyimpan banyak destinasi wisata menarik yang bisa disambangi, enggak hanya di Borobudur.
ADVERTISEMENT

Nuansa Jawa yang Khas

Stan angkringan di Atria Magelang. Foto: Atria Magelang
Hotel Atria Magelang memiliki 142 kamar dengan tiga tipe, yaitu Superior, Deluxe, dan Suite. Oh iya, hotel ini juga memiliki sederet fasilitas lain seperti dua restoran, yaitu Pamiluto Restaurant dan Bateeq Lounge, tempat spa, hingga kolam renang.
Kumparan pun sempat menikmati beberapa fasilitas yang ada di sini, salah satunya adalah angkringan yang biasa digelar di hari-hari tertentu saja.
Nasi kucing. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
Berbeda dari angkringan kebanyakan, di sini kamu bisa merasakan beragam makanan khas Jawa Tengah, seperti mi godog, nasi kucing, sate lilit, gorengan, dan bakso. Tersedia juga berbagai minuman, seperti wedang jahe, wedang uwuh, hingga STMJ atau susu telur madu jahe.
Saat mengunjungi angkringan yang ada di area lobi hotel, kumparan sempat mencicipi beberapa hidangan yang disajikan, yaitu mi godog dan juga nasi kucing. Mi-nya yang lembut, serta kuahnya yang gurih membuat sajian satu ini wajib untuk dicoba.
Stan mie godog. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
Setelah mi godog, kumparan juga mencicipi nasi kucing dan sate lilit yang tak kalah enak rasanya.
ADVERTISEMENT
Enggak hanya angkringan, saat menginap kumparan dan awak media lainnya juga diajak untuk merasakan langsung bermain gamelan, salah satu alat musik khas Jawa. Setelah mendapat arahan dari instruktur atau pemain gamelan, kami memainkan alat musik tersebut sesuai dengan irama yang telah ditentukan.
Meski sudah diberikan pointer-pointer atau arahan, rasanya salah nada itu tetap ada. Hal yang wajar, karena ini jadi pengalaman pertama kali kumparan.
Pengalaman bermain gamelan ini tentunya tidak bisa dirasakan semua pengunjung, ya. Jika memang ingin, mungkin kesempatan tersebut bisa kamu dapat ketika pihak hotel mengundang para pemain gamelan ke sana.
Meski begitu jangan bersedih hati, sebab kamu juga bisa kok mengikuti tur atau kegiatan lainnya yang ditawarkan pihak hotel. Salah satunya adalah tur jeep di Ketep Pass, hingga VW Tour mengelilingi kawasan Borobudur.
Wisatawan yang tengah menikmati VW Tour di kawasan Borobudur. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
Buat kamu yang tertarik, paket tur jeep ini dibanderol mulai dari Rp 700 ribu per orang. Harga ini sudah termasuk paket menginap semalam, lengkap dengan sarapan.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, buat kamu yang tertarik untuk VW Tour harganya dibanderol sekitar Rp 5 juta untuk dua orang. Terdengar cukup mahal? Tunggu dulu, harga tersebut sudah termasuk paket menginap selama 2 hari untuk dua orang, sarapan untuk dua orang, layanan antar-jemput di bandara, serta paket wisata di tur tersebut.
Selain kedua tur tadi, ada juga tur VW Combi yang mengajakmu untuk menikmati keindahan Magelang dan sekitarnya. Adapun, paketnya dibanderol Rp 6 juta untuk dua orang. Fasilitas yang didapat kurang lebih tak berbeda jauh dengan tur jeep yang sebelumnya sudah dibahas.
Untuk kamu yang pengin menginap di Hotel Atria Magelang, harga kamarnya sendiri dibanderol mulai dari Rp 1 jutaan per malamnya.
ADVERTISEMENT
Bagaimana, tertarik menginap di sini?