Rekomendasi 12 Destinasi di Singapura untuk Memulai Petualangan Baru nan Seru

16 Februari 2022 8:30 WIB
·
waktu baca 9 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi liburan di Singapura. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi liburan di Singapura. Foto: Shutterstock
Kesibukan ala kota metropolitan sudah tergambar jelas sejak kamu mendorong koper di Jewel Changi Airport Singapura. Langkah-langkah cepat menjadi pemandangan yang tak asing, menggambarkan bahwa penduduk Negeri Singa seolah berpacu dengan waktu.
Memang tidak berlebihan jika kita menyebut Singapura sebagai kota metropolitan yang sangat maju dan penuh akan inovasi di kawasan Asia Tenggara. Gedung-gedung tinggi yang megah, deretan surga belanja yang menjual barang branded, hingga tren fashion terkini bisa kamu temukan di sini.
Di sisi lain, pesona Singapura tidak sebatas itu saja. Masih banyak tempat yang membuat Singapura selalu memberikan kesan tersendiri di hati para wisatawan. Entah itu kuliner yang lezat maupun destinasi wisata dengan berbagai atraksi.
Ya, hanya perlu menempuh jarak 1,5 jam saja dari Indonesia, kamu bisa mengukir pengalaman-pengalaman baru saat kembali berlibur ke Singapura. Mulai dari yang memacu adrenalin hingga menurunkan kadar stres di tubuh, Singapura menyimpan banyak tempat baru untuk memuaskan jiwa petualanganmu.
Segera ambil cuti, kemasi barang bawaan, dan bersiaplah untuk menjelajahi 12 tempat baru yang ada di Singapura karena kumparan sudah merangkum daftarnya!

1. Tempat-tempat yang membawamu kembali ke alam, gratis dan instagramable!

Semilir angin musim gugur seolah terasa sejak kamu berada di pintu masuk Sembawang Hot Spring Park. Sebagai salah satu sumber mata air panas di Singapura, Sembawang Hot Spring Park menawarkan alam pedesaan ala Negeri Singa.
Sembawang Hot Spring Park, Singapura. Foto: Shutterstock
Untuk mencapai sumber mata air, kamu akan melewati Floral Walk, jalan setapak dengan deretan pohon buah dan ragam bunga bermekaran di sisi-sisinya. Jangan lupa luangkan waktu untuk mengabadikan keindahan jalan tersebut dan bagikan kedamaian alam pedesaan yang kamu rasakan di media sosial.
Merebus telur di air panas yang ada di Sembawang Hot Spring Park, Singapura. Foto: Shutterstock
Salah satu tips saat ke Sembawang Hot Spring Park adalah membawa telur agar kamu bisa memasak tamago onsen, telur rebus ala Jepang. Yup! Enggak cuma menikmati spa kaki, banyak wisatawan yang memasak telur rebus dengan sumber mata air panas Sembawang. Tambah merica dan kecap asin, dijamin momen liburanmu di Singapura makin tak terlupakan!
Sore harinya, pergilah ke Jurong Lake Gardens. Kamu bisa menikmati senja sambil memandangi gedung-gedung tinggi di tepi danau. Hamparan bunga lili air dan ilalang akan terlihat sejauh mata memandang, membuat momen liburan kian berkesan.
Spot instagramable di Jurong Lake Gardens, Singapura. Foto: Shutterstock
Jelajahi ladang emas di The Grasslands atau Pulau Alstonia untuk mendapatkan spot foto instagramable. Jangan heran jika kamu bertemu dengan tupai, kera ekor panjang, atau berang-berang berbulu halus saat berfoto. Sebab, Jurong Lake Gardens merupakan rumah bagi berbagai jenis fauna.
Track lari di Jurong Lake Gardens, Singapura. Foto: Shutterstock
Keesokan harinya, siapkan dirimu untuk menjelajahi The Singapore Botanic Gardens. Di tengah gemerlap keindahan kota Singapura, tempat tersebut merupakan surga tersembunyi bagi siapa saja yang mengunjunginya. Di area seluas 60 hektar, rasa jenuhmu akan ikut luruh bersama keindahan-keindahan tanaman hijau yang mengitari seluruh area.
National Orchid Garden termasuk salah satu kawasan yang tidak boleh terlewatkan saat berkunjung ke The Singapore Botanic Gardens. Di sini, kamu bisa menikmati koleksi ribuan hibrida anggrek. Beberapa spesies anggrek langka —yang namanya bahkan menggunakan tokoh penting maupun selebriti— bisa kamu temukan.
Salah satu spot instagramable di National Orchid Garden, Singapura. Foto: Shutterstock
Tak hanya itu, The Singapore Botanic Gardens juga menjadi tempat tinggal berbagai jenis tanaman dari seluruh dunia. Setiap sudut The Singapore Botanic Gardens seolah menawarkan tempat yang segar dan asri. Membuat energimu akan terisi penuh lagi.
Salah satu spot instagramable di National Orchid Garden, Singapura. Foto: Shutterstock
Apa yang lebih menyenangkan selain menikmati alam di Sembawang Hot Spring Park, Jurong Lake Gardens, atau The Singapore Botanic Gardens? Benar, kamu enggak perlu khawatir menghabiskan budget liburan, karena masuk ketiga tempat tersebut gratis tanpa biaya apapun! Cukup bawa diri dan perlengkapan yang kamu butuhkan, lalu bersiaplah untuk segarkan pikiran selama liburan.
Salah satu spot instagramable di National Orchid Garden, Singapura. Foto: Shutterstock

2. Tempat-tempat yang membangkitkan kreativitas

Traveling disinyalir mampu membangkitkan kreativitas. Sebab, kamu bisa menemukan banyak hal baru untuk mengembangkan ide-ide yang ada di kepalamu itu. Misalnya, saat kamu mengunjungi The ArtScience Museum, tempat pertemuan antara sains, teknologi, dan seni dalam satu atap yang sama.
Dengan 21 ruangan pameran, The ArtScience Museum menampilkan berbagai koleksi unik dalam kurun waktu tertentu. Beberapa pameran kelas dunia bahkan pernah ditampilkan di sini, mulai dari seni animasi bersama DreamWorks, pameran Harry Potter: The Exhibition, hingga Dinosaurs: Dawn to Extinction.
The ArtScience Museum, Singapura. Foto: dok. Singapore Tourism Board
Kamu pun dapat merasakan sensasi hidup di semesta digital saat ke The Artscience Museum. Terdapat instalasi seni interaktif yang mengangkat tema Alam, Kota, Taman, dan Sains dalam suatu ruang seluas 1.500 meter persegi.
Usai berkunjung ke tempat yang mendobrak batasan antara seni dan sains, lanjutkan perjalananmu menuju Changi Experience Studio. Lupakan soal berfoto di depan Rain Vortex, karena kamu dapat mencoba atraksi pengalaman digital yang terletak di bandara internasional Singapura tersebut.
Wahana Amazing Runway di Changi Experience Studio. Foto: dok. Changi Experience Studio
Pertama, bergegaslah ke Amazing Runway untuk balapan sepeda statis di landasan pacu pesawat. Permainan ini mensimulasikan adu kecepatan antara Porsche 911 GT3 Carrera Cup dengan pesawat jet Boeing 747. Pada tahun 2009, kejadian ini benar adanya, lho! Landasan Bandara Changi sengaja ditutup untuk perlombaan tersebut.
Setelah itu, kamu pun dapat menjajal menjadi petugas bandara Changi di "Arena". Ada beberapa permainan interaktif yang mengajak kamu untuk memindai dan menemukan barang terlarang di tas penumpang, mengantar penumpang ke taksi, hingga mengumpulkan troli bandara.
Segera pergi ke "Sky Deck" dan temukan ruang imersif yang menampilkan jalur penerbangan memukau. Kamu juga bisa mengetahui fakta-fakta unik di kota-kota yang terhubung dengan Bandara Changi, lho!
Splat Paint House, Singapore. Foto: https://www.splatpainthouse.com/
Kreativitasmu masih belum bergejolak? Jangan risau karena kamu bisa mengunjungi Splat Paint House, sebuah pop-up studio yang memungkinkan kamu mencoret kanvas raksasa dengan botol semprot dan pistol air.
Ganti bajumu dan bersiaplah menjadi pelukis beraliran abstrak seperti Damien Hirst, Swarez, dan Callen Schaub. Tempat ini juga cocok untuk meluapkan segala emosi yang kamu rasakan. Sebab, semua yang ada di hadapanmu boleh dicoret (atau disemprot) dengan cat yang disediakan. Keluar dari Splat Paint House, dijamin perasaanmu akan menjadi lebih baik.

3. Tempat-tempat yang menenangkan pikiran

Singapura juga punya banyak tempat yang cocok untuk self-healing. Salah satunya adalah Palm Ave Float Club.
Terletak di sepanjang taman Kallang Riverside, Palm Ave Float Club dikelilingi oleh pohon-pohon yang menyejukkan mata. Suasananya yang tenang dapat mengisi kembali energimu yang hilang itu.
Palm Ave Float Club menawarkan sebuah terapi floatation (pengapungan). Terapi ini akan mengajakmu untuk menghabiskan satu jam di sebuah kapsul apung. Kamu tidak disuruh melakukan apapun, hanya berbaring dan meditasi. Floatation dipercaya dapat mengurangi stres dan kecemasan, sakit punggung, hingga mencegah insomnia.
Selain floatation, Palm Ave Float Club juga menyediakan terapi Red Light. Di bawah sinar cahaya merah, tubuhmu akan melepas stres yang selama ini memeluk, menggantikannya dengan energi agar kamu siap kembali menjalani hari.
Selesai meditasi, beristirahatlah di Osia Resort Sentosa. Tak sekadar tempat menginap, Osia Resort Sentosa juga mempunyai ragam kegiatan yang dapat memulihkan jiwa dan pikiran. Mulai dari belajar meracik teh, yoga bersama ahli kesehatan Singapura, hingga menciptakan produk-produk untuk spa di rumah.
Mencoba aromaterapi di Osia Resort Sentosa. Foto: https://www.oasiahotels.com/
Kamu pun dapat dengan mudah mengunjungi Pantai Siloso, hanya 5 menit jalan kaki dari Osia Resort Sentosa. Rasakan deburan ombak yang mengenai kakimu. Ditemani sinar matahari pagi, Pantai Siloso akan memuaskan dahagamu yang butuh vitamin sea.
Tak hanya Osia Resort Sentosa, Negeri Singa juga punya hotel lain yang menawarkan pengalaman retreat and wellness selama kamu berlibur. Datanglah ke PARKROYAL COLLECTION Marina Bay yang telah menyelesaikan transformasinya menjadi taman di dalam hotel pertama di Singapura. Dengan nuansa kontemporer dan arsitektur ikonik, PARKROYAL COLLECTION membawa konsep ramah lingkungan dalam setiap ornamen dan kegiatan-kegiatan yang disajikan.
Salah satu yang tak boleh terlewatkan adalah mencoba spa di St. Gregory Spa. Di sini, kamu dapat merasakan ragam perawatan diri di ruangan yang nyaman, dari ujung kepala hingga ujung kaki. Selesai spa, nikmatilah hangatnya secangkir teh dan harumnya aromaterapi. Pulang dari sini, kamu akan menemukan dirimu kembali.

4. Tur-tur yang memuaskan jiwa petualangan

Pernahkah kamu membayangkan, datang ke satu-satunya pulau berpenghuni di antara 63 pulau yang ada di Singapura? Pengalaman ini tentu sayang untuk kamu lewatkan! Maka dari itu, cobalah untuk mengikuti Let’s Go Kelong Tour.
Diadakan oleh Let’s Go Tour Singapore, tur ini akan mengajakmu menjelajahi Pulau Ubin di atas perahu. Jangan terkejut bila kamu menemukan penduduk desa yang sedang menjalani hari-hari mereka, jauh dari kesibukan kota metropolitan.
Saat mengikuti tur ini, biarkan rambutmu tertiup angin dan hiruplah udara laut yang menyegarkan. Selama 3 jam, kamu juga akan diajak untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang mengasyikkan lainnya. Mulai dari memancing hingga membelah rawa bakau. Pada sesi akhir tur, hasil peternakan ikan terapung telah tersaji di meja restoran dan siap untuk dimakan.
Puas menjelajahi Kelong, sekarang waktunya melihat pangkalan udara militer bekas Kerajaan Inggris di Fascinating World of Aviation Plus Exclusive Hangar Tour. Sebagai salah satu pemenang kategori Outstanding Tour Experience category di Singapore Tourism Awards 2021, kamu bisa menemukan beberapa pesawat pribadi terbaik yang ada di dunia lewat tur ini. Berfotolah di depannya, seolah-olah pesawat itu milikmu.
Fascinating World of Aviation Plus Exclusive Hangar Tour. Foto: https://xperiencedmc.com/
Enggak cuma itu, para pengunjung juga akan melihat markas, bekas barak militer, hingga perumahan tua yang dulunya menjadi tempat tinggal bagi ribuan personel Angkatan Udara Kerajaan Inggris. Dengan begitu, kamu enggak perlu jauh-jauh ke Eropa buat menikmati sejarah The Black Country itu.
Butuh petualangan yang lebih menantang? Uji adrenalin dan kepintaranmu dengan menjadi seorang detektif yang harus mengungkap enam pembunuhan di Chinatown! Mendengarnya saja sudah membuat bulu kudukmu berdiri, bukan?
牛车水 Murders (Chinatown Murders) by Tribe merupakan sebuah tur yang mengajakmu untuk 'menangkap' tersangka pembunuhan yang menjadi buronan. Peserta yang mengikuti tur ini harus memecahkan teka-teki agar bisa mendapatkan ciri-ciri pelaku.
Memecahkan misteri pembunuhan lewat tur Chinatown Murders. Foto: https://www.instagram.com/tribetours/
Biar lebih asyik, ajak 3-4 orang temanmu agar kalian dapat menjadi tim investigasi yang solid. Sambil berjalan menyusuri Chinatown, pemandu tur akan menerangkan sejarah warga-warga Tionghoa di Singapura.
Di antara 12 destinasi liburan di Singapura yang telah diulas, tempat mana yang ingin kamu kunjungi? Ke mana pun tujuanmu, Negeri Singa siap menyambut kembali kedatangan wisatawan Indonesia melalui Vaccinated Travel Lane (VTL). Lewat jalur perjalanan ini, kamu tidak perlu melalui karantina setelah mendapatkan hasil tes swab negatif di Changi Airport. Pastikan kamu datang dalam keadaan sehat agar liburan makin menyenangkan, ya! Untuk informasi lengkap mengenai Vaccinated Travel Lane (VTL), silakan klik di sini.
Yuk simpan rekomendasi tempat-tempat wisata di Singapura ini dan bersiaplah untuk menghidupkan kembali deretan pengalaman menakjubkan di Singapura!
#SingapoReimagine #VisitSingapore