Sensasi Offroad Sembari Berpetualang Membelah Hutan Cikole, Lembang

16 Januari 2024 9:07 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Land Rover untuk offroad di Cikole, Lembang. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Land Rover untuk offroad di Cikole, Lembang. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
ADVERTISEMENT
Kamu mungkin sudah tidak asing dengan lava tour di Merapi ataupun tur-tur naik jeep lainnya yang ada di Indonesia. Ya, pengalaman unik ini mengajak kamu naik jeep, sembari menjelajahi destinasi wisata yang disambangi.
ADVERTISEMENT
Di Merapi misalnya, kamu akan diajak berpetualang ke destinasi wisata yang ada di sekitar Gunung Merapi. Namun, enggak hanya Merapi, pengalaman unik ini juga bisa kamu nikmati saat liburan di Cikole, Lembang, Bandung.
Berdasarkan undangan media famtrip dalam rangka Anniversary ke-11 el Hotel Group yang digelar pada 9-10 Januari 2024 di el Hotel Bandung, kumparan berkesempatan untuk menjajal salah satu paket tur yang ditawarkan di hotel tersebut.
Land Rover untuk offroad di Cikole, Lembang. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
Paket tur tersebut ialah menikmati pengalaman offroad menaiki mobil Land Rover menjelajahi daerah Cikole, Lembang.
Sebelum menaiki mobil jeep, kumparan diberikan instruksi keselamatan yang harus dilakukan selama tur.
"Kalau mau ambil foto atau video diharapkan tangannya jangan keluar dari jendela, karena ada tebing-tebing sempit dan ranting-ranting pohon. Khawatir nanti tangan kita bisa cedera," ungkap Kang Imron, tour leader yang mendampingi kami dalam briefing-nya beberapa waktu lalu.
Land Rover yang kumparan tumpangi untuk offroad ke Cikole. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
Tak hanya itu, Kang Imron juga mewajibkan kamu untuk berpegangan di pegangan-pegangan yang ada jeep.
ADVERTISEMENT
"Karena rute yang dilewati cukup curam dan terjal, diharapkan untuk memegang pegangan yang sudah ada di dalam Land Rover," lanjutnya
Selain briefing, Kang Imron juga memberikan informasi rute yang akan kami jalani. Rutenya diawali dari hotel tempat kami menginap, yakni el Hotel Bandung menuju Cikole, lalu menuju kawasan Gunung Putri.
Tak lama setelah briefing, kumparan akhirnya dipersilakan untuk menaiki mobil Jeep masing-masing yang telah ditentukan sesuai dengan barisan. Adapun, kami mendapat Land Rover dengan nomor 6. Setelah semua naik, perjalanan pun dimulai.

Menempuh Perjalanan ke Lembang

Sebelum menuju tempat offroad, kumparan harus melakukan perjalanan yang lumayan agak panjang menuju Cikole, Lembang. Menurut sopir yang mengantarkan kami yakni Kang Ilham, perjalanan dari kawasan Braga (tak jauh dari hotel) menuju Cikole ditempuh dalam waktu sekitar 1,5 jam.
ADVERTISEMENT
"Kalau tidak macet biasanya kurang lebih 1,5 jam, A," ujar dia kepada kumparan.
Land Rover untuk offroad di Cikole, Lembang. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
Meski lumayan jauh, hal itu tidak menyurutkan semangat kami untuk ber-offroad-ria. Bagi kamu yang baru pertama kali offroad, kumparan ingin membagikan tips sederhana, agar perjalananmu makin nyaman.
Pertama-tama kamu sebaiknya membawa sling bag atau ransel kecil untuk menyimpan barang-barang pribadimu, seperti obat-obatan, masker, handphone, dan lain sebagainya.
Untuk melindungi kepala dari air hujan, kamu bisa membawa topi atau sweater. Jangan lupa juga bawa obat-obatan yang kamu butuhkan.
Setelah menempuh perjalanan sekitar 1,5 jam, kumparan akhirnya tiba di kawasan Cikole, Lembang, yang masih satu kawasan dengan Orchid Forest Cikole. Hanya saja, area offroad kami berada di dalam hutan kawasan Gunung Putri, Lembang.
ADVERTISEMENT

Offroad Membelah Hutan

Membelah hutan Cikole di Lembang. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
Tak perlu waktu lama, setelah melakukan perjalanan sekitar 20 menitan, kumparan akhirnya tiba di jalur offroad yang benar-benar menguji adrenalin.
Bagaimana tidak? Di awal trek kami sudah disuguhkan dengan jalur tanah yang digenangi air. Meski demikian, Land Rover yang kami tumpangi mampu melibas medan tersebut dengan mudah.
Namun, tak berhenti di situ saja, sepanjang perjalanan kami juga disuguhkan dengan jalur yang sempit, berkelok, menanjak, menurun, bahkan berbatu.
Beberapa kali mobil Land Rover kami harus bergantian untuk melewati medan tersebut. Meski demikian, pengalaman yang ditawarkan tetap seru.
Enggak hanya itu, sejuknya udara pegunungan, sunyinya kawasan hutan pinus, dan juga rintik-rintik hujan makin menambah berkesan perjalanan yang kami lakukan.
ADVERTISEMENT
Hal yang berkesan lagi adalah ketika kamu melintasi trek yang tidak rata yang membuatmu berguncang ke sana, ke mari.
Membelah hutan Cikole di Lembang. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
Selain melintasi hutan pinus, kamu juga akan melintasi perkebunan milik warga.
Kamu akan diajak melalui trek sepanjang sekitar 18 km, dengan medan yang berbeda-beda. Jika sampai selesai, perjalanan ini memakan waktu sekitar 2,5 jam sampai 3 jam.
Sayangnya, kumparan tidak melakukan perjalanan sesuai dengan rencana yang sebelumnya, yaitu melintasi keseluruhan jalur. Untuk menyesuaikan dengan agenda selanjutnya, mobil kami akhirnya mengambil rute yang lebih singkat.
Land Rover yang kami tumpangi beristirahat di rest area. Foto: Gitario Vista Inasis/kumparan
Walau begitu, perjalanan membelah hutan Cikole ini menjadi pengalaman yang menakjubkan.
Untuk menikmati pengalaman ini, kamu bisa memesan tur tersebut di Raja Outbound atau menginap di el Hotel Bandung. Untuk tarif yang ditawarkan sekitar Rp 500 ribu per orang dan satu Land Rover diisi minimal 6 orang, dengan kapasitas maksimal 8 orang.
ADVERTISEMENT
Gimana, tertarik untuk menjajal tur ini?