Staycation dengan Nuansa Eco-friendly di Hotel Santika Pasir Koja

20 Januari 2020 13:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hotel Santika Pasir Koja  Foto: Alfadillah
zoom-in-whitePerbesar
Hotel Santika Pasir Koja Foto: Alfadillah
ADVERTISEMENT
Bandung merupakan kota yang paling banyak dipilih warga Jakarta untuk sejenak menenangkan pikiran. Selain itu, di kota yang disebut sebagai Paris Van Java ini juga banyak perusahaan yang membuka kantor pusat maupun cabang.
ADVERTISEMENT
Hal itu membuat banyak pekerja yang berkunjung ke kota tersebut. Maka dari itu, banyak pelaku industri properti yang berbondong-bondong membangun hotel, mulai dari bintang satu hingga bintang lima.
Hotel Santika Pasir Koja Foto: Alfadillah
Salah satu hotel yang turut melihat peluang tersebut adalah Santika Indonesia Hotels and Resorts Pasir Koja, Bandung, Jawa Barat. Hotel tersebut berdiri di Jl. Peta No.176, Suka Asih, Bojongloa Kaler, Kota Bandung, tak jauh dari tol Pasir Koja.
Nah, belum lama ini kumparan berkesempatan untuk staycation di Hotel Santika Pasir Koja, Bandung. Menariknya, Hotel Santika Pasir Koja ini telah mengusung konsep Eco friendly dan Go Green untuk dekorasi bangunan fasilitas yang terdapat di hotel tersebut.
Ballroom Hotel Santika Pasir Koja Foto: Alfadillah
Desain yang terdapat di Santika Pasir Koja rata-rata dibuat hemat energy. Hal itu terlihat dari penggunaan lampu yang hemat energy dan LED yang membuat hotel ini tidak banyak penggunaan electricity.
ADVERTISEMENT
"Makanya kita bikin jendelanya gede-gede agar cahaya banyak yang masuk, lampunya sendiri ini pun sudah hemat energi semua, jadi kita mendukung tuh yang namanya save earth. Nah, untuk di ballroom nya sendiri ini pun semuanya LED juga, jadi seandainya ada event atau apa listriknya tidak terlalu besar," kata Corporate Assistant Marcom Manager, Santika Indonesia Hotels & Resorts, Prita Gero, saat ditemui di Bandung, Jawa Barat, Jumat (18/1).
Swimming poll Foto: Alfadillah
Selain dekorasi, Hotel Santika Pasir Koja juga sudah mulai mensosialisasikan pengurangan penggunaan kantong plastik kepada para pengunjung. Dari segi desain hotel dan kamarnya sendiri, Hotel Santika Pasir Koja memang terlihat modern dengan tampilan minimalis yang didominasi warna pastel, seperti krem dan biru di setiap tembok kamar hotel.
ADVERTISEMENT
"Kalo decor kami lebih modern banget, ya. Kami lebih mendominasikan besi-besi gitu yang lebih industrial, tapi enggak dibikin row sih. Jadi tetep lebih rapi, tapi unsur besi di kamar emang agak banyak ya kaya dari hiasan-hiasannya," ujar Prita.
Kamar Hotel di Hotel Santika Pasir Koja Foto: Alfadillah
Untuk desain kamarnya sendiri, Hotel tersebut memang terlihat mengurangi penggunaan plastik. Hal itu terlihat dari banyaknya penggunaan besi dalam furniture di kamar hotel. Terlepas dari itu, Hotel bintang tiga tersebut memiliki 90 kamar yang memiliki tiga tipe kamar yang berbeda, Superior, Deluxe, dan Suite.
Meski kamar hotel di Santika Pasir Koja tidak memiliki ukuran yang besar, tetapi kami masih merasa nyaman ketika berada di kamar tersebut. Selain itu, hotel tersebut juga memberikan fasilitas lainnya, seperti ballroom, swimming pool, dan restaurant Pakuan.
Restaurant Pakuan Hotel Santika Pasir Koja Foto: Alfadillah
Terdiri dari sembilan lantai, para tamu dapat menikmati pemandangan gunung Tangkuban Perahu dan Burangrang dari jendela kamar. Saat masuk ke dalam kamar, kamu akan langsung disambut oleh kaca besar di sisi kiri kamar dan toilet di sisi kanan kamar.
ADVERTISEMENT
Di sisi tempat tidur, kamu akan melihat hiasan kayu bulat berwarna biru muda dan krem yang ditaruh di dinding. Dari sudut kamar, ada jendela panjang yang berukuran tidak terlalu besar. Dari situ, kamu dapat melihat pemandangan pegunungan.
Kamar di Hotel Santika Pasir Koja Foto: Alfadillah
Sedangkan, untuk tipe kamar tipe suite fasilitas yang diberikan cukup lengkap. Begitu masuk ke dalam kamar, kamu akan disambut dengan sofa berukuran besar yang membelakangi kaca kayu besar.
Masuk lebih dalam, terdapat tv 50 inch di depan kasur king size dengan desain serba putih. Ada pula meja kerja di sudut kamar untuk para business traveler yang masih ingin bekerja setibanya di hotel, dan kursi di sudut kamar lainnya.
Fasilitas di Hotel Santika Pasir Koja Foto: Alfadillah/Kumparan
Di kamar mandi tipe suite dilengkapi dengan bathup, sehingga para tamu bisa menikmati berendam untuk menghilangkan lelah setelah seharian beraktivitas. Tak hanya itu, di kamar ini kamu juga dapat menikmati pemandangan pegunungan lebih puas, karena para tamu bisa melihat gunung Tangkuban Perahu bersebelahan dengan Gunung Burangrang.
ADVERTISEMENT
Untuk itu, bagi kamu yang ingin bermalam atau staycation di Hotel Santika Pasir Koja cukup menyiapkan uang mulai dari Rp 530 ribu hingga Rp 1,6 juta. Untuk tipe Superior Room harga yang dibuka mulai Rp 530 ribu hingga Rp 1,1 juta. Untuk Deluxe dibuka dengan harga Rp 630 ribu hingga Rp 1,12 juta. Sedangkan, untuk Suite kamu harus mengeluarkan biaya Rp 1,6 juta.
Bagaimana, siap staycation di Hotel Santika Pasir Koja, Bandung?