7 Brand Kosmetik Lokal yang Rilis Lipstik Terbaru

3 November 2019 11:51 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Brand kosmetik lokal yang rilis lipstik terbaru. Foto: dok. HEYYA!, WCKD, Runa, ESQA, Azarine.
zoom-in-whitePerbesar
Brand kosmetik lokal yang rilis lipstik terbaru. Foto: dok. HEYYA!, WCKD, Runa, ESQA, Azarine.
ADVERTISEMENT
Semakin hari, brand kosmetik lokal Indonesia berlomba-lomba untuk menghadirkan produk terbarunya. Salah satunya yang banyak dirilis ke pasaran adalah lipstik.
ADVERTISEMENT
Sejak Oktober lalu, ada beberapa brand kosmetik lokal yang merilis lipstik terbarunya dan langsung diburu oleh para beauty enthusiast Tanah Air. Ladies, apakah Anda berencana membeli lipstik terbaru dalam waktu dekat ini? Jika iya, maka tak ada salahnya simak tujuh brand kosmetik lokal yang baru merilis lipstik terbarunya. Apa saja?
1. Make Over Powerstay Transferproof Liquid Lip Cream
Rp 120 ribu
Lipstik terbaru Make Over ini diperkenalkan bertepatan dengan ajang tahunan Jakarta Fashion Week 2020 beberapa waktu lalu. Lipstik ini terdiri dari delapan warna yang hadir dalam nuansa nude, pink, peach, brown, hingga deep red yang sepintas dilihat mirip dengan nuansa warna-warna daun berguguran saat musim gugur.
Dilengkapi dengan formula khusus berteknologi 3D Pigment Lock dan Flexi Film Former, lipstik terbaru Make Over diklaim tahan hingga 14 jam dengan intensitas warna yang pekat.
ADVERTISEMENT
2. Mora Beyond Beauty
Rp 143 ribu
Mora velvet lipstick. Foto: Avissa Harness/ kumparan
Produk pemulas bibir terbaru berikutnya adalah Mora Beyond Beauty yang didirikan oleh Yenny Wahid. Ada tiga lipstik yang dihadirkan bernama Zahra, Aira dan Ameena yang diambil dari bahasa Arab. Tak hanya itu saja, lipstik ini juga diperkaya dengan kandungan khas Timur Tengah seperti seperti minyak zaitun dan minyak argan.
3. HEYYA! Beauty Soft Matte Lip Cream
Rp 99 ribu
Satu lagi brand kosmetik lokal yang menghadirkan lipstik terbaru bernama Beauty Soft Matte Lip Cream. Lipstik ini mengandung vitamin F Forte yang berasal dari Safflower Oil yang berfungsi untuk merawat kulit kering. Ada lima warna yang bisa Anda pilih, mulai dari oranye, pink dan mauve.
ADVERTISEMENT
4. WCKD Lip Envy
Rp 185 ribu
Menyasar perempuan modern yang aktif dan dinamis, WCKD (dibaca: Wicked) menghadirkan koleksi bernama Lip Envy yang didesain tahan lama sehingga Anda tidak perlu sering-sering touch up. Lip Envy ini terdiri dari enam warna yang cocok dipakai untuk riasan sehari-hari seperti nuansa warna peach, mauve, nude hingga coral.
5. Runa Lip Color
Rp 138 ribu
Dikemas dalam desain hitam-putih dengan logo bulan, Runa Lip Color memiliki lima varian warna mulai dari peach hingga burgundy. Lipstik dari Runa ini sudah mengantongi sertifikasi BPOM, halal, cruelty free dan tidak mengandung Paraben serta Fragrance.
6. ESQA Matte Lip Liquid
Rp 195 ribu
Sukses menghadirkan Matte Lip Liquid pada 2016, ESQA kembali memperkenalkan warna-warna baru ke dalam koleksi lip liquid-nya. Ada tiga warna baru yang dihadirkan, yaitu Choco Red, Peachy Pop dan Foxy Nude. Seluruh warna baru ini dihadirkan dengan formulasi yang juga baru, warnanya lebih pekat dan tidak lengket di bibir.
ADVERTISEMENT
7. Azarine Hydrasmooth Exclusive Matte Lip Cream
Rp 75 ribu
Hadir sejak 2006 lalu, brand kosmetik lokal Azarine re-branding menjadi lebih modern sejak 2016 lalu. Kali ini, Azarine menghadirkan lipstik bernama Hydrasmooth Exclusive Matte Lip Cream yang merupakan hasil kolaborasi lima influencer Indonesia yang dilengkapi dengan kandungan Shea Butter dan Macadamia Oil.