Konten dari Pengguna

Arti Nama Malik untuk Anak Laki-laki

4 Januari 2022 15:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mama Rempong tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi arti nama Malik (Sumber: Freepik)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi arti nama Malik (Sumber: Freepik)
ADVERTISEMENT
Kita sudah sudah sering banget mendengar nama Malik, namun apakah kamu penasaran arti nama Malik yang sesungguhnya?
ADVERTISEMENT
Bagi Mama-Mama yang sebentar lagi bakal melahirkan, tak hanya masalah fisik dan mental yang perlu kamu persiapkan. Ada juga hal penting lainnya yang harus Mama-Mama dan Papa-Papa lakukan, yakni mencari nama terbaik untuk si kecil.
Memberikan nama ini tak bisa sembarangan. Pasalnya nama tak cuma sekadar identitas, melainkan juga doa serta harapan dari orang tua untuk si kecil. Terlebih dalam ajaran Islam, setiap orang tua dianjurkan buat memberikan nama bayi dengan makna yang baik.
Bicara soal nama bernuansa Islam, salah satu nama yang sering menjadi pilihan untuk anak laki-laki adalah Malik. Kamu sudah enggak asing lagi dong mendengar nama Malik ini?
Ternyata nama Malik memiliki makna yang positif dan baik untuk si buah hati. Makin penasaran kan dengan arti nama Malik? Apabila iya, nih akan Mama berikan penjelasannya yang telah Mama rangkum dari berbagai sumber.
ADVERTISEMENT
Simak selengkapnya di sini, ya!

Arti Nama Malik

Ilustrasi arti nama Malik (Sumber: Freepik)
Nama Malik berasal dari Bahasa Arab, namun artinya bisa saja berbeda sesuai dengan penulisannya. Ada nama Maalik yang memiliki makna sang pemilik, lalu terdapat juga nama Malik yang artinya adalah raja. Dua-duanya memang merupakan nama yang memiliki makna positif dan penuh dengan doa.
Kedua nama ini juga beberapa kali disebutkan dalam Al Quran. Salah satunya ada pada surat Al Mu’minun ayat 116 yang berbunyi:
فَتَعٰلَى اللّٰهُ الْمَلِكُ الْحَقُّۚ لَآ اِلٰهَ اِلَّا هُوَۚ رَبُّ الْعَرْشِ الْكَرِيْمِ
Artinya: “Maka Mahatinggi Allah, Raja yang sebenarnya; tidak ada tuhan (yang berhak disembah) selain Dia, Tuhan (yang memiliki) ‘Arsy yang mulia.”
Perlu Mama-Mama ketahui, nama Malik ini juga sudah ada bahkan sebelum Islam berkembang di Timur Tengah. Dalam beberapa catatan sejarah, nama Malik sudah ada dari zaman bangsa Assyria di Irak. Kemudian dipakai juga oleh beberapa bangsa lainnya, seperti Babilonia, Suriah, Aram, Yahudi, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
Seiring dengan berjalannya waktu, Islam kemudian masuk ke wilayah Asia Selatan dan Tenggara, sehingga nama Malik juga kian banyak dipakai oleh pemimpin di beberapa wilayah ini.
Tak hanya dari bahasa Timur Tengah, nama Malik rupanya popular juga di beberapa bahasa lainnya, seperti di bahasa Sansekerta yang artinya raja. Kemudian diserap di bahasa Indonesia yang memiliki makna pemilik atau seorang bangsawan.
Nama Malik juga dipakai di beberapa negara Eropa, seperti dalam bahasa Inggris yang memiliki makna raja. Lalu dalam bahasa Polandia, Malik mempunyai arti anak kecil.
Sementara itu dalam bahasa Afrika, Malik juga tetap diartikan sebagai raja dan beberapa pendapat lainnya mengatakan Malik mempunyai makna malaikat.
Dilihat dari maknanya, orang tua yang menyematkan nama Malik pada buah hatinya berharap agar putra kecilnya tumbuh menjadi anak yang cerdas, berani, dapat diandalkan sebagai pemimpin, dan bisa menjadi orang yang berguna di sekitarnya.
ADVERTISEMENT

Ide Nama Malik untuk Anak Laki-Laki

Ilustrasi arti nama Malik (Sumber: Freepik)
1. Alyan Malik: Anak lelaki yang hebat, cerdas, dan ditakdirkan menjadi seorang pemimpin.
2. Azakary Malik: Anak laki-laki yang kuat dan cerdas sebagai seorang pemimpin.
3. Einas Malik: Anak lelaki pembawa kedamaian dan menjadi petunjuk bagi sekitarnya.
4. Husain Malik: Anak lelaki yang tampan, berkepribadian baik, dan akan menjadi seorang raja.
5. Malik Kashaaf: Anak lelaki yang cerdas dan halus lisannya serta akan menjadi seorang pemimpin.
6. Malik Benjamin: Anak lelaki yang tampan dan disayangi serta akan menjadi pemimpin.
Itulah penjelasan arti nama Malik serta beberapa kombinasi namanya. Semoga bisa menjadi inspirasimu, ya!
(AN)