Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Fakta Hubungan Rachel Vennya dan Suami yang Sering Dijuluki Pasangan Panutan
3 Februari 2021 15:01 WIB
Tulisan dari Miss Kepo tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Selebgram sekaligus pengusaha muda Rachel Vennya baru-baru ini menjadi perbincangan publik lantaran kabarnya yang menggugat cerai sang suami, Niko Al Hakim. Lantas saja kabar ini membuat netizen bertanya-tanya perihal penyebab dari keretakan rumah tangga pasangan ini.
ADVERTISEMENT
Pasalnya dari pacaran hingga akhirnya menikah, Rachel dan Niko sudah menarik banyak perhatian publik karena potret keduanya yang nampak harmonis dan mesra. Tak sedikit bahkan netizen yang menjadikan hubungan keduanya sebagai panutan.
Sebelum isu perceraian ini beredar, Rachel sempat mengungkapkan dalam salah satu konten YouTube bersama Boy William bahwa hubungannya dengan pasangan sedang berada di titik terendah
Lantas, jika di kilas balik, bagaimana ya hubungan kedua pasangan muda yang sempat dijadikan sebagai panutan para netizen ini? Untuk kamu yang penasaran, berikut Miss Kepo telah merangkumnya hanya untuk kamu.
1. Pacaran selama 3 tahun
Sebelum menikah, Rachel dan Niko menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih selama 3 tahun lamanya. Tak jarang pasangan ini mengumbar kedekatannya dalam beberapa unggahan seperti pergi liburan ke luar negeri bersama atau saling memberikan hadiah satu sama lain. Sempat di tahun 2017, Rachel diberi hadiah sebuah mobil Ranger Rover berwarna putih.
ADVERTISEMENT
Tidak selalu romantis, kedua pasangan muda ini pernah diisukan putus sebelum akhirnya menikah. Kabar yang beredar mengatakan bahwa penyebabnya adalah Niko yang ketahuan selingkuh. Namun pada akhirnya Rachel dan Niko kembali bersama dan memutuskan untuk menikah pada Januari 2017.
2. Nuansa biru di hari pertunangan
Setelah melewati suka dan duka saat menjalin hubungan bersama, Rachel dan Niko memutuskan untuk melangsungkan pertunangan yang di dominasi oleh warna biru. Diketahui, warna biru merupakan salah satu warna favorit Rachel Vennya.
Tanggal 4 Desember 2016 menjadi salah satu momentum yang membahagiakan untuk dua sejoli ini. Hal tersebut dapat dilihat dari beberapa foto yang Rachel unggah di akun Instagramnya. Perilaku romantis Niko dapat ditunjukkan ketika dirinya memberikan Rachel Vennya beberapa tas mahal seperti, Louis Vuitton, Yves Saint Laurent, Chanel, dan lain-lain dalam hari pertunangannya.
ADVERTISEMENT
3. Pernikahan bak cerita dongeng
Pada tanggal 7 Januari 2017, Rachel dan Niko melangsungkan pernikahannya yang bertemakan seperti cerita dongeng. Dimulai dari ijab kabul yang bertempat di Royal Tulip Gunung Geulis Resort & Golf Bogor hingga resepsi pernikahan di Balai Sudirman.
Tidak tanggung-tanggung, dalam resepsi tersebut, keduanya menghadirkan Raisa sebagai bintang tamu. Tidak hanya itu, resepsi pernikahan keduanya semakin tersorot lantaran suasananya seperti di negeri dongeng. Pasalnya, Rachel dan Niko kompak mengenakan pakaian seperti ratu dan raja. Semakin spesial karena keduanya menari bersama dengan gaun Rachel yang menyala di kala gelap.
4. Dikaruniai 2 anak
Tidak lama setelah menikah dan melakukan honeymoon bersama, Rachel mengalami kehamilan pertamanya. Momen ketika menunjukkan testpack untuk pertama kali ke suami, sempat direkam oleh Rachel dan diunggah dalam akun Instagramnya. Setelah penantian selama 9 bulan lamanya, Rachel melahirkan anak pertama berjenis kelamin laki-laki pada tanggal 12 Desember 2017 yang diberi nama Xabiru Oshe Al Hakim.
ADVERTISEMENT
Selang 2 tahun kemudian, Rachel dan Niko kembali dikaruniai seorang anak perempuan yang bernama Chava Al Hakim pada tanggal 17 November 2019. Sebagai orang tua, moment seperti ini menjadi salah satu kebahagiaan tersendiri bagi keduanya. Hal tersebut ditunjukkan keduanya dalam beberapa potret yang diunggah dalam akun Instagram.
5. Sering liburan bersama
Keharmonisan Rachel dan Niko dapat dilihat dari seringnya berlibur bersama. Bila kamu mengikuti kisah keduanya sejak dari pacaran, maka mungkin kamu tahu jika Rachel dan Niko pernah menghabiskan waktu berdua berkunjung ke berbagai negara seperti, Malaysia, Paris, Swis, hingga Jepang. Begitu menikah pun, rutinitas seperti itu kerap dilakukan bersama anak pertamanya, Xabiru. Beberapa negara yang dikunjungi adalah Kenya, Inggris, hingga Australia.
ADVERTISEMENT
6. Kuliah bersama
Setelah menikah, Rachel dan Niko memutuskan untuk kuliah di tempat yang sama yaitu London School Public Relation. Keduanya bahkan saling memberikan satu sama lain agar cepat selesai dan mendapatkan gelar. Rachel sendiri mengakui bahwa ia merasa sangat bersyukur dapat melanjutkan pendidikannya bersama dengan sang suami. Semakin kompak karena keduanya dapat lulus dalam waktu bersamaan.
6. Membangun bisnis bersama
Seperti yang diketahui, baik Rachel dan Niko sama-sama terjun di dunia bisnis. Meski tak mudah, keduanya sama-sama bekerja keras membangun bisnis dari hal yang paling kecil hingga akhirnya sudah bisa dikenal oleh banyak orang. Beberapa contoh bisnis yang dibangun adalah Raven Is Odd, Ngikan, Sate Taichan 'Goreng', Rumah Makan Sedep, dan Mahika Kids.
ADVERTISEMENT
7. Respon Niko saat Rachel melepas hijab
Rachel Vennya memang memutuskan berhijab ketika sedang mengandung Xabiru, hal itu dilakukan karena memang kemauan dari dalam dirinya yang ingin berhijab. Namun hal tersebut hanya dapat bertahan 2 tahun hingga akhirnya Rachel memutuskan untuk melepas hijab sebelum isu perceraiannya meluas ke publik.
Dalam konten YouTube bersama Boy William, Rachel ditanya tentang bagaimana respon Niko saat tahu dirinya tidak lagi berhijab. Beruntungnya, Niko tidak memberikan komentar negatif, suaminya justru menyerahkan seluruh keputusannya kepada Rachel.
"Aku sempet nanya, boleh gak? (melepas hijab) terus dia bilang 'apa aja yang bikin kamu happy' gitu sih," jelas Rachel.
8. Ulang tahun pernikahan ke-4
Tepat pada tanggal 7 Januari 2021 kemarin, Rachel dan Niko memasuki usia pernikahan yang ke-4. Hal ini sempat membuat spekulasi publik kalau keduanya sedang dalam hubungan yang baik-baik saja, hingga akhirnya kabar perceraian beredar begitu cepat. Di ulang tahun pernikahan ke-4 itu, Rachel mengunggah fotonya bersama Niko di pinggir pantai yang nampak romantis.
ADVERTISEMENT
"Selamat ulang tahun yang ke-4, Mas Niko! Dan sudah 7 tahun kita bersama! Terima kasih sudah memberikan aku gambaran gimana sosok 'ayah' yang baik karena aku belum pernah merasakan figur itu, dan selalu nolongin aku di kala susah. Semoga yang baik untuk aku dan kamu, selalu." tulis Rachel untuk caption foto keduanya tersebut.