Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Profil Jude Bellingham, Perjalanan Karier, dan Prestasinya di Dunia Sepak Bola
12 Juli 2024 6:52 WIB
·
waktu baca 5 menitTulisan dari Profil Tokoh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Profil Jude Bellingham beserta perjalanan karier dan prestasinya menjadi hal menarik yang bisa diketahui. Apalagi bagi penggemar olahraga yang tertarik untuk lebih mengenal pemain sepak bola satu ini.
ADVERTISEMENT
Jude Bellingham merupakan pemain sepak bola asal Inggris yang bermain untuk klub Real Madrid dan tim nasional Inggris. Ia memiliki posisi bermain sebagai gelandang dan mampu bermain dengan apik di berbagai pertandingannya.
Mengingat usianya yang masih muda dan kemampuannya yang memukau, menjadikan Jude Bellingham populer di kalangan penggemar sepak bola. Ia disebut-sebut sebagai gelandang muda terbaik yang mampu menjadi masa depan bagi tim nasional Inggris.
Profil Jude Bellingham
Nama Jude Bellingham semakin dikenal setelah Inggris menang pada pertandingan semifinal Euro 2024 pada Kamis 11 Juli 2024, melawan Belanda. Hal ini menjadikan profil Jude Bellingham semakin banyak dicari, terutama oleh penggemar sepak bola.
Pertandingan yang diadakan di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman tersebut berhasil dimenangkan oleh Inggris dengan skor 2-1. Walau Jude Bellingham tidak mencetak gol di pertandingan tersebut, namun ia mampu bermain dengan apik selama pertandingan.
ADVERTISEMENT
Jude Bellingham yang memiliki nama lengkap Jude Victor William Bellingham ini lahir pada 29 Juni 2003 di Kota Stourbridge, Inggris. Ia sudah tertarik dengan dunia sepak bola sejak kecil. Diketahui ia merupakan putra dari Mark Bellingham, yang merupakan pemain sepak bola non-liga di Inggris.
Pria berusia 21 tahun ini mengawali karier sepak bolanya dengan berlatih di tim muda Birmingham City. Ia bergabung dengan tim tersebut sebagai anggota di tim U-8 pada tahun 2010 hingga 2019.
Setelah itu karier sepak bolanya mengalami perkembangan dan ia sempat bermain di klub Borussia Dortmund. Tidak berhenti di sana, ia pun pindah ke Real Madrid pada Juli 2023 lalu, dengan biaya transfer mencapai €103 juta atau sekitar Rp1,8 triliun.
ADVERTISEMENT
Sebelum memutuskan bergabung dengan Real Madrid, Jude Bellingham sempat menarik perhatian banyak klub besar lainnya yang ada di Inggris. Mulai dari Manchester City, Manchester United, hingga Liverpool.
Biodata Jude Bellingham
Selain profilnya, biodata diri Jude Bellingham juga menarik untuk diketahui. Berikut biodata Jude Bellingham agar bisa lebih mengetahui sosok pemain asal Inggris yang berprestasi ini.
Perjalanan Karier Jude Bellingham
Sebagai pemain sepak bola, Jude Bellingham mengawali kariernya sejak usia yang masih muda. Berdasarkan informasi dari situs resmi Real Madrid di realmadrid.com, diketahui Jude Bellingham pernah bergabung dengan tim muda Birmingham City.
ADVERTISEMENT
Kemudian ia pun memulai pertandingan profesionalnya bersama klub Birmingham City. Pertandingan pertamanya ia lakukan saat masih berusia 16 tahun dan kemudian tampil secara reguler sepanjang musim 2019 hingga 2020.
Selanjutnya ia bergabung dengan klub Borussia Dortmund pada tahun 2020. Di klub tersebut ia menjadi pencetak gol termuda pada pertandingan perdananya. Selama bergabung dengan Borussia Dortmund, Jude Bellingham berhasil meraih prestasi yaitu dengan juara Piala DFB.
Setelah bergabung bersama Borussia Dortmund selama kurang lebih 3 tahun, pada tahun 2023 ia mulai bergabung dengan klub Real Madrid. Jude Bellingham menandatangani kontrak dengan Real Madrid sejak bulan Juli 2023 dan akan berakhir pada tahun 2029.
Selain bermain di berbagai klub selama kariernya, Jude Bellingham juga turut membela Tim Nasional Inggris. Ia bergabung dengan timnas Inggris sejak tahun 2016 dan bermain untuk tim U-15 hingga akhirnya bermain untuk tim senior dan membela Inggris di berbagai pertandingan.
ADVERTISEMENT
Prestasi Jude Bellingham
Di usianya yang masih muda, Jude Bellingham sudah menciptakan banyak prestasi. Berbagai prestasi yang pernah diraihnya ini membuktikan kemampuannya dalam bermain sepak bola. Adapun daftar prestasinya yang dikutip dari situs p2k.stekom.ac.id adalah:
1. Borussia Dortmund
2. Real Madrid
3. Timnas Inggris U-17
4. Timnas Inggris
5. Individual
ADVERTISEMENT
Selain berbagai prestasi tersebut, di tahun 2023 hingga 2024 ini Jude Bellingham juga telah bermain di 42 pertandingan La Liga. Pada 42 pertandingan tersebut, ia berhasil mencetak 23 gol ke gawang lawan.
Itu dia profil Jude Bellingham beserta informasi perjalanan karier dan prestasinya di dunia sepak bola. Berbagai informasi tersebut bisa menambah wawasan untuk lebih mengenal pemain sepak bola muda yang berprestasi ini. (PRI)