Konten dari Pengguna

5 Fungsi Protein bagi Tubuh beserta Penjelasannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
4 Agustus 2024 16:02 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi fungsi protein bagi tubuh. Sumber foto: Unplash/Olga Petnyunene
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi fungsi protein bagi tubuh. Sumber foto: Unplash/Olga Petnyunene
ADVERTISEMENT
Fungsi protein bagi tubuh manusia menjadi hal penting untuk diketahui. Ini disebabkan karena protein menjadi salah satu bagian dari semua sel hidup dan merupakan bagian terbesar dari tubuh setelah air.
ADVERTISEMENT
Protein bisa didapatkan dari sumber hewani atau nabati. Ketika mengonsumsi makanan yang mengandung protein, sistem pencernaan akan memecahnya menjadi asam amino. Kandungan asam amino tersebut nantinya dapat menjadi sumber energi bagi tubuh.

Fungsi Protein bagi Tubuh

Dikutip dari buku Ilmu Gizi Olahraga oleh Erna Yantiningsih, M.Pd., dan kawan-kawan (2021:8), protein adalah komponen struktural utama dari semua sel dalam tubuh yang berfungsi sebagai enzim, hormon, dan molekul penting lainnya.
Protein juga dikenal sebagai nutrisi yang unik karena memberikan asam amino esensial untuk membangun sel tubuh dan merupakan sumber energi.
Umumnya, manusia memperoleh protein dari makanan yang berasal dari hewan maupun tumbuhan. Beberapa makanan sumber protein adalah daging, telur, susu, ikan, kacang, kedelai, gandum, jagung dan buah-buahan.
ADVERTISEMENT
Adapun penjelasan mengenai fungsi protein bagi tubuh bisa dipelajari sebagai berikut ini.

1. Sebagai Sumber Energi

Protein merupakan salah satu sumber energi yang penting bagi tubuh selain lemak dan karbohidrat. Dalam pengolahan makanan untuk sumber energi, tubuh akan menggunakan karbohidrat dan lemak terlebih dahulu.
Sementara itu, protein akan disimpan sebagai cadangan dan digunakan ketika tubuh benar-benar membutuhkannya. Kekurangan protein dalam jangka panjang bisa menyebabkan kwashiorkor dan malnutrisi energi protein.

2. Pembentukan Ikatan-Ikatan Esensial Tubuh

Hormon tubuh dan enzim merupakan bentukan ikatan tubuh yang bertindak sebagai katalisator atau membantu perubahan-perubahan biokimia yang terjadi dalam tubuh. Dengan mengonsumsi protein yang cukup berkaitan ikatan ini akan berfungsi dengan baik.

3. Mengatur Keseimbangan Air

Cairan dalam tubuh manusia dipisahkan oleh membran sel. Membran sel ini bersama dengan protein memiliki fungsi untuk menjaga homeostatis dari cairan itu sendiri.
ADVERTISEMENT

4. Menyeimbangkan pH

Peran protein adalah mengatur konsentrasi asam dan basa dalam darah dan cairan tubuh lainnya. Keseimbangan antara asam dan basa diukur menggunakan skala pH yang berkisar 0 sampai 14. Dari rencana yang paling asam, 7 cenderung netral, dan 14 paling basa.

5. Alat Tranportasi Nutrisi dan Molekul Tubuh

Fungsi protein bagi tubuh adalah sebagai pengangkut molekul dan nutrisi tertentu. Misalnya, haemoglobin yang merupakan protein oksigen ke seluruh tubuh.
Haemoglobin bertugas untuk mengambil oksigen dari paru-paru. Kemudian saat sel darah merah bergerak melalui tubuh, haemoglobin melepaskan oksigen ke sel jaringan tubuh.
Demikianlah penjelasan mengenai fungsi protein bagi tubuh. Semoga informasi mengenai protein beserta fungsinya bisa menambah wawasan serta pengetahuan pembaca. (NTA)
ADVERTISEMENT